Lady Gaga Bakal Diculik Mata-mata?

Lady Gaga dikabarkan bakal terlibat dalam film bernuansa mata-mata berjudul The Secret Service.

oleh Rully Riantrisnanto diperbarui 24 Sep 2013, 20:50 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2013, 20:50 WIB
lady-gaga-130916c.jpg
Perkembangan film terbaru arahan Matthew Vaughn, sang sutradara 'X-Men: First Class' dan 'Kick-Ass' semakin menimbulkan banyak kabar yang simpang siur. Kini kabar tersebut malah melibatkan nama penyanyi besar saat ini, yaitu Lady Gaga.

Dilansir dari Comic Book Movie baru-baru ini, Lady Gaga akan menjadi cameo alias peran figuran di film adaptasi komik karya Mark Millar dan Dave Gibbons yang berjudul 'The Secret Service' itu.

Dikabarkan juga dari berbagai macam sumber bahwa Lady Gaga diberikan komitmen selama satu hari untuk menjadi cameo di The Secret Service. Lady Gaga direncanakan memulai syutingnya pada tahun depan jika tidak ada hal yang meleset.

Filmnya sendiri akan bergaya James Bond dimana melibatkan seorang agen rahasia bernama Jack London yang dimainkan oleh Colin Firth. Jack melatih keponakannya, Gary yang dimainkan oleh Taron Egerton agar bisa menjadi agen rahasia seperti dirinya.

Jika Lady Gaga benar-benar terlibat dalam pembuatan film ini, maka ia akan menjadi salah satu selebritis yang diculik oleh pihak misterius. Kemungkinan besar salah satu pihak mata-mata lain dalam cerita tersebut adalah pelakunya.

Pengambilan gambar filmnya akan dimulai pada musim gugur tahun ini. Matthew Vaughn sempat mencari bintang-bintang ternama yang ingin bermain bersamanya sebagai tokoh jahat. Mereka adalah Tom Cruise dan Leonardo DiCaprio.

Pilihan akhirnya jatuh ke Samuel L. Jackson, dan kini Matthew sedang memilih aktris wanita yang ingin menjadi pemeran utamanya. Terdapat dua nama yang sedang dalam pilihan Matthew. Mereka adalah Emma Watson dan Bella Heathcoate yang pernah bermain 'Dark Shadows'.

Matthew Vaughn akan ditemani oleh penulis Jane Goldman dalam melengkapi naskah adaptasi ini. Pihak Marv Films besutan Matthew akan berperan dalam pendanaan dan pembuatan seperti halnya Kick-Ass yang sudah dirilis terlebih dahulu.(Rul)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya