Lamaran Jupe, Gaston Castano Pakai Jas Bermotif Buaya

Gaston Castano menggunakan jas bermotif buaya saat melamar Jupe, 4 Desember nanti.

oleh Sapto Purnomo diperbarui 30 Nov 2013, 22:15 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2013, 22:15 WIB
supe-131130c.jpg
Untuk melamar Julia Perez pada 4 Desember nanti, Gaston Castano akan mengenakan busana yang berbeda. Amin Brutus sebagai seorang designer, membuatkan baju khusus untuk Gaston, berupa jas dengan motif buaya.

"Biasanya baju wedding itu warnanya hitam. Tapi kali ini saya ingin buat yg berbeda. Satu bermotif buaya dan satu lagi warna silver shining," ungkap Amin Brutus, di Kawasan Pinangsia, Jakarta utara, Sabtu (30/11/2013).

Jupe pun setuju dengan design yang dibuat sang designer untuk calon suaminya itu. Menurutnya, seekor buaya mempunyai filosofi setia terhadap pasangan.

"Maknanya dia kan sekarang Argentina Betawi, orang Betawi kan pakai roti buaya kalau buat melamar. Buaya hewan yang paling setia sama pasangannya," jelas Jupe.

Awalnya, Jupe sempat meminta sesuatu yang berbeda kepada sang desainer. Walau banyak permintaan, Amin Brutus dalam waktu seminggu dapat menyelesaikan jas yang menggunakan perhiasan swarovski 20 karat.

"Saya takut Gaston kalah sama Jupe. Jadi nggak kalah sama Jupe saya tambahin swarovski. 1 swarovski 20 karat. Kancing jas nya dari swarovski, sama kancing-kancing di tangannya, totalnya ada 10 kancing di 1 jas," jelas Amin Brutus. (fei)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya