Riwayat Pasien Positif Corona Covid-19 Asal Probolinggo yang Meninggal Dunia

Seorang warga Desa Kregenan,Kecamatan Kraksaan, Probolinggo yang terkonfirmasi positif Corona Covid-19 meninggal dunia.

oleh Liputan6.com diperbarui 24 Mei 2020, 20:00 WIB
Diterbitkan 24 Mei 2020, 20:00 WIB
Ilustrasi Covid-19, virus corona
Ilustrasi Covid-19, virus corona. Kredit: Gerd Altmann via Pixabay... Selengkapnya

Liputan6.com, Surabaya Seorang warga Desa Kregenan,Kecamatan Kraksaan, Probolinggo yang terkonfirmasi positif Corona Covid-19 meninggal dunia. Meskipun demikian, perempuan berusia 45 tahun itu ternyata tidak pernah berada di Probolinggo saat sakit, sebab ia berdomisili di Surabaya.

Pasien itu memiliki riwayat sakit kanker pencernaan dan dirawat di RSUD dr. Soetomo Surabaya. Semula pasien itu juga termasuk dalam kategori pasien dalam pengawasan (PDP), namun hasil uji seka menyatakan dia positif Corona Covid-19.

“Saat meninggal di Surabaya, pasien akhirnya dikembalikan ke Probolinggo karena beralamatkan di sini,” ujar Anang Budi Yoelijanto, Juru Bicara Pelaksana Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Probolinggo, seperti yang dikutip dari Antara, Sabtu (23/5/2020).

Untuk pemakaman, dilakukan oleh pihak RSUD dr. Soetomo Surabaya dan bisa jadi dimakamkan di sana, karena ia tidak diajak berkoordinasi. Anang menerangkan, pasien meninggal itu juga belum diketahui klasternya dan dimasukkan ke dalam klaster pelangi.

“Kami juga akan menelusuri kontak erat keluarga dari pasien positif Corona Covid-19 asal Probolinggo yang meninggal dunia itu,” ucapnya.

Saksikan video pilihan berikut ini:

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya