Buntut Kalah dari Persikabo di Kandang, Persebaya Istirahatkan Aji Santoso

Pelatih Persebaya Aji Santoso bakal digantikan oleh rekannya, Uston Nawawi, lantaran gagal meraih tiga poin saat menjamu Persikabo 1973. Tim berjuluk Bajol Ijo itu kalah 1-2 dengan tim tamu di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Jumat sore 4 Agustus 2023.

oleh Dian Kurniawan diperbarui 05 Agu 2023, 10:01 WIB
Diterbitkan 05 Agu 2023, 10:01 WIB
Aji Santoso
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, saat memberikan keterangan dalam sesi konferensi pers seusai pertandingan melawan Persis Solo di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/6/2023). (Bola.com/Radifa Arsa)

Liputan6.com, Surabaya - Pelatih Persebaya Aji Santoso bakal digantikan oleh rekannya, Uston Nawawi, lantaran gagal meraih tiga poin saat menjamu Persikabo 1973. Tim berjuluk Bajol Ijo itu  kalah 1-2 dengan tim tamu di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Jumat sore 4 Agustus 2023.

Aji Santoso mengaku bertanggung jawab atas segala keputusan manajemen terkait target tujuh poin yang tidak terealisasi.

"Saya sudah berbicara dengan manajer, dari tiga pertandingan targetnya adalah tujuh poin dan itu pasti tidak bisa tercapai. Saya kembalikan ke manajemen apa pun yang diputuskan akan saya terima," ujarnya di Stadion GBT Surabaya, Jumat (4/8/2023).

Aji mengungkapkan, segala hasil pertandingan ini merupakan kesalahannya dan tidak akan beralasan apapun serta berharap kepada semuanya untuk tidak menyalahkan selain dirinya.

"Saya akan menerima dengan lapang dada, biar cepat selesai, ini kesalahan ada di saya bukan yang lain, jadi jangan menyalahkan siapa-siapa," ucapnya.

Sementara itu, mengutip laman resmi klub Persebaya, manajemen Persebaya memutuskan untuk mengistirahatkan head coach Aji Santoso, setelah kembali meraih hasil buruk di kandang, kalah 1-2 dari Persikabo 1973.

"Keputusan ini dibuat karena tim sudah tidak mungkin memenuhi target tujuh poin yang dicanangkan dalam tiga pertandingan," tulis persebaya.id.

Manajemen menggunakan dua pertandingan ke depan, melawan Bhayangkara FC dan Persita Tangerang untuk menentukan opsi-opsi selanjutnya.

"Dalam dua pertandingan tersebut, tim akan dipimpin oleh Coach Uston Nawawi," ujarnya.

Persebaya mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh suporter yang selalu memberikan dukungan.

"Semoga Persebaya bisa segera kembali ke jalur yang kita harapkan semua," ucapnya.

Kalah 1-2 dari Persikabo

Piala Presiden 2022: Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya
Pelatih kepala Persebaya Surabaya, Aji Santoso saat babak penyisihan Grup C Piala Presiden 2022 antara Bhayangkara FC melawan Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Senin (13/06/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Persebaya Surabaya memetik hasil buruk pada lanjutan BRI Liga 1 saat menjamu Persikabo di Gelora Bung Tomo Surabaya, Jumat (4/8/2023). Bajol Ijo kalah dengan skor 1-2. 

Gol Persikabo dicetak oleh Jose Varela pada menit ke-33 dan Rizky Hidayat pada menit ke-88, sementara gol balasan Persebaya tercipta melalui Wildan Ramdhani menit ke-90. 

Infografis - BRI Liga 1 Dalam Angka
Infografis - BRI Liga 1 Dalam Angka (Bola.com/Adreanus Titus)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya