Andrés Iniesta adalah pesepak bola profesional Spanyol yang bermain di klub Spanyol FC Barcelona dan tim nasional Spanyol. Ia lahir di Fuentealbilla, Spanyol pada 11 Mei 1984. Ia datang melalui akademi Barcelona, La Masia. Ia membuat kesan yang baik pada usia dini. Iniesta membuat debut pertamanya di usia 18 tahun, tepatnya pada tahun 2002. Iniesta juga merupakan pemain inti di tim Barcelona dn memenangkan enam trofi di tahun 2009. 32 piala membuatnya menjadi pemain yang dikenang sepanjang masa. Iniesta juga diakui sebagai pemain terbaik dari generasinya dan sebagai gelandang terbaik sepanjang masa. Ia juga bermain untuk tim nasional Spanyol dari U-15, U-16, U-17, U-19, U-20, U-21, dan di tahun 2006 ia membuat debut internasionalnya untuk Spanyol dan terpilih untuk mewakili Spanyol di Piala Dunia FIFA 2006. Di tahun 2008, ia membantu Spanyol memenangkan Piala UEFA Euro. Di Euro 2012 ia membawa Spanyol ke Mahkota Kontinental Kedua dengan berturut-turut menjadi Pemain Terbaik Turnamen dan memenangi Man of The Match sebanyak tiga kali termasuk salah satunya di Laga Final melawan Italia. Ia juga memenangkan UEFA Pemain Terbaik di Eropa di tahun 2012. Pada tahun 2014 ia juga menerima penghargaan Golden Foot Award.
Spanyol Tersingkir dari Euro 2016, Iniesta Merasa Terpukul
Pemain veteran Spanyol, Andres Iniesta, merasa terpukul dengan kegagalan yang dialami timnya di Piala Eropa 2016. Berstatus juara bertahan, langkah Tim Matador hanya sampai di babak 16 besar. Menghadapi Italia, Spanyol dibuat tak berkutik. Dua gol yang bersarang ke gawang David de Gea, Selasa (28/6/2016) membuat juara dunia 2010 itu pulang cepat dari pesta sepak bola benua biru.
Seperti dilansir The Sun, Iniesta tampak sangat terpukul dengan kegagalan ini. Terlebih, pemain Barcelona itu sempat didaulat sebagai pemain terbaik pada Piala Eropa 2012 lalu. Usai pertandingan, Iniesta pun terkesan mengirim sinyal perpisahan kepada tim nasional Spanyol. "Saya kehabisan kata-kata. Tidak ada lagi yang bisa dilakukan. Kini waktunya memikirkan masa depan," ujat Iniesta usai pertandingan.
Barcelona Awali Musim 2016/2017 Tanpa Iniesta
Petaka menimpa Barcelona jelang dimulainya La Liga 2016/2017. Gelandang serang Andres Iniesta mengalami cedera dan terpaksa melewatkan dua laga awal di musim yang baru. Iniesta mengalami cedera lutut saat Barcelona menang 2-0 di leg pertama Piala Super Spanyol melawan Sevilla akhir pekan kemarin. Awalnya muncul kekhawatiran Iniesta menderita kerusakan ligamen. Namun hasil pemeriksaan yang dilakukan hari Senin menunjukkan cedera yang dialami Iniesta tidak terlalu parah. Menurut AS, lutut Iniesta hanya tegang saja.
Meski demikian Iniesta harus istirahat selama dua pekan. Dengan menepi selama dua pekan maka Iniesta akan melewati pekan perdana La Liga 2016/2017 melawan Real Betis serta pekan kedua kontra Athletic Bilbao. Iniesta pun takkan bisa main di leg kedua Piala Super Spanyol. Selain itu, Iniesta harus melewati dua pertandingan internasional timnas Spanyol kala beruji coba dengan Belgia (1 September) dan Kualifikasi Piala Dunia 2018 kontra Liechtenstein (5 September).
Berita Terbaru
Immigration Lounge di Depok Resmi Diluncurkan, Solusi Cegah Antrian Pembuatan Paspor
Heboh Anjing Pria Ini Bawa Pulang Bom ke Rumah, Datangkan Penjinak Bom
Berapa Biaya Pelantikan Donald Trump Sebagai Presiden AS ke-47? Simak Rinciannya
Penyebab Kekayaan Donald Trump Melonjak saat Kembali Jadi Presiden AS
PBSI Dapat Dukungan Penuh Gali Potensi Atlet Muda Bulu Tangkis Indonesia
Cerita Apes Kawanan Pembobol Toko Lintas Provinsi, Ditembak Kakinya Usai Beraksi
Arti Efisien: Definisi, Manfaat, dan Cara Menerapkannya dalam Kehidupan Sehari-hari
Bocoran Fakta soal Produksi MV di Industri K-Pop dari Orang Dalam, Ongkos Pembuatan Makin Mahal
Perbedaan Kunyit Putih dan Temu Putih: Manfaat dan Karakteristik Unik
Memahami Arti Ambigu: Definisi, Contoh, dan Cara Menghindarinya
Arti Latepost: Memahami Fenomena Posting Terlambat di Media Sosial
Cerita Tumpukan Alquran Tetap Utuh Meski Kebakaran Melalap Habis Permukiman di Kemayoran