iOS 7.1 Bermasalah, Tampilan iOS 8 Muncul di Internet

Bocoran screenshot yang disinyalir sebagai antarmuka sistem operasi iOS 8 itu memperlihatkan sejumlah ikon fitur baru.

oleh Adhi Maulana diperbarui 18 Mar 2014, 10:15 WIB
Diterbitkan 18 Mar 2014, 10:15 WIB
iOS 7.1 Bermasalah, Tampilan iOS 8 Muncul di Internet
Bocoran screenshot yang disinyalir sebagai antarmuka sistem operasi iOS 8 itu memperlihatkan sejumlah ikon fitur baru.

Liputan6.com, Kabar kurang mengenakkan muncul seiring dengan dirilisnya update sistem operasi iOS 7.1 oleh Apple. Para pengguna iPhone dan iPad yang telah menginstalasi sistem operasi iOS 7.1 mengaku mengalami berbagai masalah, mulai dari borosnya baterai, hilangnya nomor kontak, menurunnya kinerja fitur Bluetooth, hingga fungsi keyboard virtual yang menjadi terbalik.

Benar atau tidak, segudang masalah yang dibawa iOS 7.1 dirumorkan telah memaksa Apple untuk segera meluncurkan sistem operasi mobile teranyar. Bahkan menurut informasi terakhir yang beredar, produsen perangkat yang berbasis di Cupertino, California itu kini sedang mengembangkan iOS 8.

Mengutip laman 9to5mac, Senin (17/3/2014), sebuah bocoran gambar yang menunjukkan screenshot iOS versi terbaru belakangan beredar luas di jejaring sosial asal China, Weibo. Screenshot yang disinyalir sebagai antarmuka sistem operasi iOS 8 itu memperlihatkan sejumlah ikon fitur baru seperti Healthbook, Tips, TextEdit serta Preview.

Dua fitur terbaru, TextEdit dan Preview, diklaim memungkinkan pengguna untuk menyimpan dokumen di fasilitas penyimpanan berbasis awan (Cloud) via layanan iCloud pada perangkat personal compter (PC) Mac.

Sementara itu, fitur Healthbook diyakini sebagai tracker yang mampu melacak kebugaran pengguna dan terintegrasi dengan perangakat wearable besutan Apple nantinya.

Baca juga: 
Pengguna iPhone & iPad Keluhkan iOS 7.1 di Twitter
Baru Dirilis, Update iOS 7.1 Sudah Diprotes Pengguna
Tak Sampai 2 Hari, Adopsi iOS 7.1 Capai 12%
iOS 7.1 Diklaim Kebal dari Jailbreak
Update Sistem Operasi iOS 7.1 Meluncur, Apa yang Baru?

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya