Liputan6.com, Jakarta Sebuah laporan terbaru menyebutkan bahwa Huawei berhasil disusupi oleh lembaga intelijen Amerika Serikat (NSA). Tifatul Sembiring, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) menanggapi laporan itu dengan santai.
Dalam laporan yang diungkap mantan pegawai NSA, Edward Snowden, lembaga intelijen NSA disebutkan berhasil menyusupi fasilitas Huawei. Penyusupan itu membuat NSA bisa mengetahui data yang ada di jaringan dengan produk Huawei.
Saat ditemui di Gedung Kominfo, Tifatul yang dimintai pendapatnya terkait laporan tersebut berharap bahwa rumor itu tidak perlu ditanggapi secara berlebihan.
"Coba dilihat dulu persoalannya seperti apa. Jangan Snowden ngoceh kita ikut-ikutan jadi pening. Kita pelajari sebenarnya kondisinya seperti apa," ungkap Menteri yang akrab disapa Tif itu.
Di Indonesia, memang banyak operator telekomunikasi yang menggunakan jaringan buatan vendor asal China Huawei. Meski begitu, Tifatul menilai bahwa penyadapan belum tentu berasal dari penggunaan produk Huawei.
Mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tersebut pun mengaku semua hal terkait penyadapan sedang ditangani oleh Satgas Penyadapan. Tim khusus itu diklaim masih melakukan penyelidikan berkaitan isu penyadapan.
"Kami masih terus selidiki soal penyadapan ini. Satgas penyadapan masih terus bekerja," tandasnya.
Huawei Disadap NSA? Menkominfo Tanggapi Santai
Sebuah laporan terbaru menyebutkan bahwa Huawei berhasil disusupi oleh lembaga intelijen Amerika Serikat (NSA). Apa kata Tifatul Sembiring?
Diperbarui 25 Mar 2014, 11:39 WIBDiterbitkan 25 Mar 2014, 11:39 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kalau 12 Zodiak Punya Paspor, Ini Negara Eropa yang Cocok Jadi Destinasimu
6 Easter Egg Tersembunyi di Trailer Wednesday Season 2
Polisi Ungkap Alasan Fachri Albar Pakai Narkoba, Bukan Kali Pertama Ditangkap
Rupiah Sempat Bergejolak terhadap Dolar AS, Ini Kata Sri Mulyani
7 Inspirasi Desain Jersey Keren untuk Tim Futsal dan Sepak Bola, Tampil Makin Stylish
VIDEO: Emosi, Warga Rusak Rumah Remaja Tersangka Pembunuhan 2 Anak di Bengkulu
Bukan Mundur, LG Ternyata Diminta Pemerintah Indonesia Keluar dari Proyek Baterai EV
Rayakan Hari Bumi 2025, MODENA Perkuat Aksi Keberlanjutan di Empat Kota
6 Outfit Celana Jeans ala Artis yang Bikin Penampilan Makin Menawan
PM Fiji Hormati Kedaulatan Indonesia: Kami Terus Bersama di Forum Internasional
Jakarta Buka 1.652 Lowongan Kerja Pasukan Oranye PPSU, Gaji UMR Ditambah Tunjangan
Inspirasi 6 Model Kaftan Terbaru, Tampil Modis Tapi Tetap Nyaman