Liputan6.com, Malang - Rangkaian acara Ngabubur-IT Internet Sehat selama bulan Ramadan sudah memasuki kota keempat. Setelah Kendari, Ternate dan Banyumas, kali ini Ngabubur-IT digelar di kota Malang, bekerjasama dengan komunitas BloggerNgalam.
Topik yang dibahas masih seputar peran internet untuk perkembangan ekonomi. Salah satu pembicara, yakni Irwin Day dari Nawala menyoroti soal keberadaan preman di internet.
Layaknya di dunia nyata, menurut Irwin di internet juga ada preman yang bisa menghambat aktivitas berjualan online. "Ini seperti jualan di toko tapi banyak preman yang mengganggu jalannya usaha," kata Irwin.
Preman yang dimaksud adalah malware (program berbahaya), phising (menjebak pengguna internet masuk ke situs tertentu untuk mencuri data pribadi) hingga scam (penipuan online). Irwin juga berbagi tips untuk mengantisipasinya.Â
Pembicara lainnya, Indriyatno Banyumurti dari ICT Watch, memberikan gambaran tentang bagaimana memanfaatkan internet lebih produktif. Indriyatno juga memberikan contoh cerita sukses para pelaku bisnis internet di Indonesia, seperti Keripik Maicih, Harry van Jogja dan Teh Blontea Solo.
Sebelum terjun ke bisnis online, Indriyatno mengingatkan agar pelaku bisnis memiliki beberapa kemampuan dasar seperti browsing, email, menulis dan foto, hingga memiliki blog/website.
Di acara ini hadir pula seorang praktisi bisnis online, Faiz Fairuz. Ia memberikan tips dan trik praktis bagaimana caranya terjun ke bisnis online. Mulai dari menentukan produk, mempromosikannya, hingga pemasarannya. Faiz sendiri mengaku sudah mencoba banyak bisnis hingga akhirnya menjatuhkan pilihan berjualan roti.
Ngabubur-IT Internet tahun ini didukung oleh Google Indonesia, Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), Yayasan Nawala Nusantara, Relawan TIK, Komunitas Blogger, dan Safenet dalam penyelenggaraannya, serta Tekno.Liputan6.com sebagai media partnernya.
Dari `Preman` di Internet Hingga Tips Berbisnis Online
Setelah Kendari, Ternate dan Banyumas, kali ini Ngabubur-IT digelar di kota Malang, bekerjasama dengan komunitas BloggerNgalam.
Diperbarui 17 Jul 2014, 14:31 WIBDiterbitkan 17 Jul 2014, 14:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kompleks Kemenko IKN Ditargetkan Tuntas Juni 2025, Siap Tampung 9.465 Pegawai
Cara Memasak Porsi Besar agar Tidak Keracunan Massal Seperti di Klaten
Fenomena Langka Wajah Bulan Tersenyum Akan Muncul pada 25 April 2025
Cerita Bendera Vatikan Berkibar Setengah Tiang di Istana Uskup Maumere
3 Fakta Terowongan Silaturahmi Istiqlal-Katedral, Tempat Ikonik yang Pernah Dikunjungi Paus Fransiskus
Wasiat Paus Fransiskus: Sebuah Makam Sederhana Tanpa Gelar
Didukung PAN Maju Pilpres 2029, Prabowo: Nantilah Itu, Kita Kerja Dulu untuk Rakyat
Gemilang di Klub Lain, Manchester United Rela Bayar 2 Kali Lipat untuk Pulangkan Mantan
Tradisi Buang Bayi di Jawa yang Semakin Jarang Ditemukan
Metal Dragon Chinese Zodiac: A Comprehensive Guide to the Year of Power and Ambition
Prabowo Yakin Indonesia Tetap Jadi Tujuan Investasi Menjanjikan bagi Investor
Target Rampung Pekan Ini, Pemkot Semarang Kebut Perbaikan Jalan Tanjakan Trangkil Gunungpati