Liputan6.com, Jakarta - Berkomitmen untuk melindungi negara dari serangan cyber serta mengelola isu-isu teknologi informasi, pemerintah Republik Indonesia (RI) dilaporkan tengah menyiapkan pembentukan badan cyber nasional.
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara memaparkan, selama ini pengawasan terhadap masalah cyber nasional masih dalam bentuk desk, masih kantor dan sifatnya belum koordinatif. Namun, mengingat kebutuhan negara untuk meng-address isu cyber, maka akan diusulkan pembentukan badan cyber nasional.
"Sekarang ini boleh dikatakan dari sisi cyber, kita ini rentan, hanya untuk bertahan. Kalau di negara lain bukan hanya untuk bertahan, bahkan untuk menyerang,” kata Rudiantara seusai bersama Menko Polhukam Tedjo Edy Purdijatno dan Menteri Pertahanan Ryarmirzad Ryacudu diterima Presiden Joko Widodo (Jokowi), di kantor Presiden Jakarta.
Mengutip laman Setkab, Rabu (7/1/2015), dengan kompleksitas dan kemajuan penggunaan informasi teknologi saat ini, menurut Menkominfo, maka Indonesia dirasa perlu mengelola secara khusus isu terkait cyber.
"Nanti kita bicarakan mengenai badan, yang lebih penting bukan badan itu berada di mana, tapi fungsi ini berjalan dulu. Proses bisnis yang ada sekarang yang masih sifatnya sektoral, berjalan dulu, sambil nanti kita bicarakan mengenai badan karena kan di pemerintahan banyak badan lain," tambah Rudiantara.
Sementara Menko Polhukam Tedjo Edhy Purdijatno mengakui bahwa selama ini belum ada koordinasi secara nasional untuk isu-isu terkait teknologi informasi.
"Kominfo itu punya pengaman sendiri, bank punya sendiri, PLN punya sendiri, tapi secara nasional itu belum ada. Badan cyber nasional ini akan memagari seluruhnya, walaupun di dalamnya ada masing-masing bekerja, tapi terintegrasi," tegas Tedjo.
(isk/dew)
Lindungi Negara dari Hacker, RI Bakal Bentuk Badan Cyber
Berkomitmen untuk melindungi negara dari serangan cyber, pemerintah dilaporkan tengah menyiapkan pembentukan badan cyber nasional.
Diperbarui 07 Jan 2015, 11:15 WIBDiterbitkan 07 Jan 2015, 11:15 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PSU Pilkada Gorut Mengejutkan, Hasil Hitung Cepat Balikkan Keunggulan Romantis
Profil Bellinda Sabrina Birton, Wakil Bupati Cantik yang Diroasting Gus Iqdam 'Spek Yali-Yali'
Isu Matahari Kembar, Ma'ruf Amin: Kalau Hatinya Bersih, Tidak Ada Ancaman
Diduga Jadi Korban Perdagangan Orang, 4 Gadis Belia Asal Manado Gagal Berangkat ke Ternate
Aksi Bela Palestina di Kedubes AS: 'Stop Killing Babies'
Pacar Hamil Enggan Tanggung Jawab, Motif Terduga Pelaku Mutilasi di Serang
Zulhas Umumkan Pengurus DPP PAN, Ada Sakti Trenggono Hingga Varrel
Lucy Kurniasari Sebut 89,9 Juta Warga Ditarget Dapat Asupan Makan Bergizi Tahun 2025
Selamat! Manchester United Dipastikan Tidak Degradasi dari Liga Inggris Musim Ini
Tradisi Mekotek di Bali, Perang Kayu Penolak Bala yang Sempat Dilarang
Kompolnas Datangi Polres Metro Depok hingga Lokasi Pembakaran Mobil Polisi
Bangun Ekosistem Musik Lokal, Gilang Ramadhan Sosialisasi LMK Musik Tradisi di Banyuwangi