Liputan6.com, Jakarta - Google tak berhenti melakukan inovasi di bidang teknologi. Salah satu bukti inovasi terbaru yang dihasilkan Google adalah sebuah mainan anak yang mampu berinteraksi.
Mainan anak tersebut dikembangkan oleh sebuah tim khusus yang dimiliki Google. Dalam sebuah dokumen paten milik Google yang diajukan, perusahaan raksasa teknologi itu terungkap mencoba untuk membuat boneka beruang pintar.
Dikutip dari laman Engadget, boneka beruang besutan Google tersebut akan mampu menanggapi anak-anak pemiliknya melalui suara atau gerakan yang dilakukan.
Dalam dokumen itu juga disebutkan bahwa produknya merupakan "perangkat antropomorfik yang bertujuan pada sumber isyarat sosial", kemudian "menafsirkan perintah yang didapat melalui server serta memetakannya ke dalam perangkat kontrol media':.
Respon itu akan membuat anak-anak dapat "mengungkapkan rasa ingin tahu, seperti memiringkan kepalanya, mengerutkan alisnya atau mengaruk kepalanya dengan tanganny"'. Tak hanya itu, mainan boneka beruang itu juga rencananya akan dibuat terlihat sangat lucu agar dapat menarik perhatian anak.
Menariknya, mainan tersebut tidak hanya bisa berinteraksi dengan anak tapi juga bisa dipakai sebagai remote perangkat seperti TV, DVD player, dan bahkan perangkat rumah pintar seperti termostat.
Paten terkait mainan pintar besutan Google itu sebenarnya telah diajukan pada tahun 2012 silam. Akan tetapi pihak lembaga paten Amerika Serikat baru menyetujui pengajuan paten mainan interaktif Google hari Kamis lalu.
(den/dhi)
Google Ciptakan Boneka Beruang Canggih untuk Anak
Google akan membuat boneka beruang yang menyenangkan bagi anak-anak karena bisa diajak berinteraksi.
diperbarui 27 Mei 2015, 15:00 WIBDiterbitkan 27 Mei 2015, 15:00 WIB
Google bakalan membuat boneka beruang yang menyenangkan bagi anak-anak karena bisa diajak berinteraksi
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Tingkatkan Tidur Berkualitas Pakai Galaxy Ring
Harga Emas Menguat di Tengah Kekhawatiran Inflasi
Tatkala Santri Tak Menyadari Kedatangan Nabi Khidir yang Menyamar, Kisah Karomah Mbah Hamid Pasuruan
Landasan Pacu Bandara di Paris Ditutup Sementara Gara-gara Anjing Hilang
Cuaca Indonesia Hari Ini Jumat 29 November 2024: Langit Pagi Indonesia Mayoritas akan Berawan Tebal
Putin Ancam Serang Ibu Kota Ukraina dengan Rudal Baru
Apa Itu Opportunity Cost: Memahami Konsep Kunci dalam Pengambilan Keputusan Ekonomi
Apa Itu Parental Advisory: Panduan Lengkap untuk Orang Tua Modern
Teknik Mesin Mempelajari Apa Saja: Panduan Lengkap untuk Calon Insinyur
Finansial Artinya Apa: Memahami Konsep Keuangan Secara Mendalam
Kamera Belakang Bermasalah, Hyundai Recall Lebih dari 200 Ribu unit di Amerika Serikat
Suku Bunga Itu Apa: Panduan Lengkap Memahami Konsep Kunci dalam Keuangan