Badan `Melebar` Setelah Lebaran? Coba 5 Aplikasi Diet Ini

5 aplikasi ini mampu membantu Anda menurunkan berat badan setelah `melebar` di hari Lebaran

oleh Jeko I. R. diperbarui 22 Jul 2015, 07:15 WIB
Diterbitkan 22 Jul 2015, 07:15 WIB
Badan `Melebar` Setelah Lebaran? Coba 5 Aplikasi Diet Ini
Lima (5) aplikasi ini mampu bantu Anda menurunkan berat badan setelah `melebar` di hari Lebaran

Liputan6.com, Jakarta - Kalap. Itulah kata yang sangat identik bagi Anda yang tidak bisa mengontrol diri ketika hendak memakan semua jenis makanan dalam kurun waktu yang begitu singkat pada momen Lebaran.

Tak heran, banyak orang yang mengalami peningkatan berat badan setelah beberapa hari Lebaran berlalu lantaran mengkonsumsi makanan dengan lemak dan kalori berlebih.

Sebenarnya, jika bisa dikontrol dengan baik, maka kenaikan berat badan tidak akan terjadi. Namun, jika sudah terlanjur terjadi, mau bagaimana lagi?

Tim Tekno Liputan6.com punya solusinya. Kami kembali manfaatkan perangkat smartphone dengan mengunduh beberapa aplikasi pemantau kalori dan berat badan yang dapat menolong Anda `menahan diri` dari godaan makanan yang menggugah. 

Merangkum berbagai sumber, terdapat 5 (lima) aplikasi pemantau kalori dan berat badan yang setidaknya patut Anda gunakan. Selamat mencoba!

Noom Coach: Weight Loss

Badan `Melebar` Setelah Lebaran? Coba 5 Aplikasi Diet Ini - 1
Noom Coach

Noom Coach: Weight Loss

Noom Coach: Weight Loss adalah aplikasi besutan Noom Inc, yang banyak menciptakan aplikasi untuk menjaga berat badan secara ideal.

Aplikasi ini memiliki berbagai fitur untuk mengetahui jumlah kalori dalam tiap makanan (tentunya beragam jenis makanan sudah terdapat di dalam daftar), mengukur banyak langkah per harinya, dan menyusun target penurunan berat badan pengguna.

Tampilan interface-nya sangat sederhana dan bebas dari iklan. Selain itu, beragam jenis makanan yang terdapat di dalamnya dapat membuat Anda mudah menghitung kalori yang masuk, baik saat sarapan, makan siang, makan malam, maupun camilan di tengah waktu makan.

Aplikasi ini bisa dibilang menjadi sebuah jurnal makanan Anda agar Anda dapat mengontrol asupan makanan secara terperinci. Noom Couch tersedia di App Store dan Google Play Store secara gratis.

Calorie Counter – MyFitness Pal

Badan `Melebar` Setelah Lebaran? Coba 5 Aplikasi Diet Ini - 2
Calorie Counter

Calorie Counter – MyFitness Pal

Aplikasi ini sangat sederhana dan mudah digunakan. Calorie Counter memiliki daftar menu makanan beserta kalori yang cukup lengkap, sehingga penggunanya bisa mengetahui total kalori dalam asupan makanan sehari-hari.

Selain itu, terdapat pula sekitar 350 gerakan fitness untuk mempercepat proses penurunan berat badan yang patut dicoba. Anda juga dapat menyusun target berat badan ideal yang diinginkan melalui aplikasi ini.

Fitur lainnya yang hadir adalah menampilkan teman yang juga sedang berada dalam program diet, sehingga akan lebih memotivasi Anda untuk menurunkan berat badan. Anda bisa mengunduh Calorie Counter secara gratis di App Store dan Google Play Store.

Lose It!

Badan `Melebar` Setelah Lebaran? Coba 5 Aplikasi Diet Ini - 3
Lose It

Lose It!

Lose It! memiliki berbagai fitur yang bisa membantu Anda untuk meraih berat badan yang diinginkan. Di antaranya ada database makanan dan aktivitas yang telah dilakukan, resep makanan sehat, dan memeriksa kecukupan nutrisi. Selain itu, Lose It! juga bisa digunakan tanpa koneksi internet.

Layaknya jurnal makanan yang dikonsumsi sehari-hari, aplikasi ini mengelompokkan apa yang dikonsumsi dan dilakukan. Terdapat grafik perkembangan target yang Anda tentukan dan juga fitur Friends untuk melihat perkembangan teman Anda yang juga menggunakan aplikasi ini.

Lose It! bisa didapatkan secara gratis di App Store dan Google Play Store.

Fooducate Healthy Weight Loss

Badan `Melebar` Setelah Lebaran? Coba 5 Aplikasi Diet Ini - 4
Fooducate Healthy Weight Loss

Fooducate Healthy Weight Loss

Anda memiliki kesulitan memilih makanan yang akan dikonsumsi ketika berbelanja? aplikasi ini tentu jawabannya. Lewat aplikasi ini, Anda dapat men-scan setiap kemasan makanan dan memutuskan mana yang cocok diambil untuk membuat diet berhasil.

Dengan ini, Anda lebih cermat dan teredukasi untuk memilih makanan yang siap diasup saat diet. Sama dengan aplikasi diet lainnya, Fooducate juga dapat melacak total kalori yang dikonsumsi dan kegiatan olahraga harian yang dilaksanakan.

Anda bahkan juga dapat melihat perkembangan diet dengan fitur grafik waktu yang telah ditentukan sebelumnya. Aplikasi ini tersedia secara gratis untuk iOS dan Android.

Healthy Recipes – By SparkRecipes

Badan `Melebar` Setelah Lebaran? Coba 5 Aplikasi Diet Ini - 5
Healthy Recipe

Healthy Recipes – By SparkRecipes

Jika Anda tetap ingin mengkonsumsi makanan enak selama melaksanakan diet, maka Anda bisa menggunakan panduan dari aplikasi ini.

Aplikasi yang digarap oleh Spark People Inc ini menyediakan berbagai resep masakan yang dapat menjadi menu Anda selama melaksanakan program penurunan berat badan.

Setiap resep yang ada di aplikasi ini dilengkapi dengan total kalori, lama waktu memasak yang dibutuhkan, dan Anda pun dapat menyimpannya ke dalam halaman Favorites.

(jek/isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya