Liputan6.com, Jakarta - Penetrasi layanan 2G di Indonesia masih terbilang tinggi, bahkan penetrasi 3G saja masih kurang dari 40 persen. Dengan adopsi teknologi baru, yakni 4G, operator perlu bekerja keras mendorong layanan 4G.
XL sendiri yang sebagian besar pelanggannya adalah pengguna laganan 2G berkeinginan agar pelanggan 2G langsung 'loncat' ke 4G. Artinya, pelanggannya tak perlu repot untuk migrasi ke 3G dulu.
"Waktu 3G diperkenalkan, perkembangannya tak sesuai perkiraan. Sementara, 4G malah melampaui perkiraan. Buktinya, di jaringan kami sudah tercatat 3 juta pengguna 4G," kata Dian Siswarini, CEO sekaligus Presiden Direktur XL, Selasa (17/11/2015).
Kendati demikian, edukasi layanan 4G kepada pelanggan dinilai tak semudah edukasi 3G. Jika edukasi layanan 3G hanya tinggal memasarkan kartu SIM, edukasi 4G justru harus dilakukan di retail outlet (RO) atau galeri operator, dengan paket bundling ponsel dan kartu.
"Ekosistem handset 4G belum setinggi 3G, tetapi saya harap handset 4G makin terjangkau sehingga penetrasi meningkat. Saya perkirakan 2022 layanan 2G bakal mati. Nanti pada saat itu, kita bisa langsung pindahkan pelanggan 2G ke 4G," tuturnya.
XL sebelumnya sudah menggelar program ganti kartu SIM gratis untuk 1 juta pelanggan. Tingginya animo masyarakat mendorong XL untuk meng-upgrade hingga 10 juta kartu, demi mendongkrak penetrasi 4G.
(cas/isk)
Layanan 2G Diprediksi Mati di 2022
Penetrasi layanan 2G di Indonesia masih terbilang tinggi, bahkan penetrasi 3G saja masih kurang dari 40 persen.
diperbarui 17 Nov 2015, 20:30 WIBDiterbitkan 17 Nov 2015, 20:30 WIB
Berikut 5 hal yang perlu Anda ketahui tentang smartphone Anda, terlepas dari merek atau sistem operasi yang dijalankan.
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
230 Ide Caption IG Aesthetic Indonesia untuk Postingan Keren
Quote Me Time: 350 Inspirasi untuk Menikmati Waktu Sendiri
Batas Usia Pensiun jadi 59 Tahun, Tanda Negara Tak Mampu Jamin Hari Tua?
Teks Khutbah Jumat: 3 Kunci Utama untuk Menggapai Keberkahan di Bulan Rajab
3 Fakta Terkait Kabar Duka Komedian Nurul Qomar Meninggal Dunia, Sempat Dirawat
Lee Min Ho Kenang Dirujak Warganet Sampai Ratusan Ribu Komentar Saat Drakor Boys Over Flowers Tayang Perdana
Diperiksa KPK di Kasus LNG Pertamina, Ahok: Kita yang Temukan Waktu Jadi Komisaris Utama
Imlek Tahun 2025 Tanggal Berapa? Ini Jadwal Cuti Bersama dan Hari Liburnya
Apa Itu Turnitin: Panduan Lengkap Mengenai Alat Pendeteksi Plagiarisme
VIDEO: Donald Trump Berikan Penghormatan Terakhir pada Mantan Presiden Jimmy Carter di Capitol Rotunda
350 Caption yang Lucu untuk Menghibur Followers
Resep Salad Buah Sederhana yang Menyegarkan untuk Camilan Sehat