Liputan6.com, Jakarta - Kehadiran smartphone asal Tiongkok -- Umi -- yang diklaim menjadi pesaing iPhone 6s rupanya menjadi sorotan bagi pembaca Tekno Liputan6.com, Rabu (25/11/2015).Â
Tak hanya itu, Xiaomi juga turut menyedot perhatian dengan kehadiran resmi tablet Mi Pad 2 dan posisinya sebagai merek yang dicintai anak muda. Berikut rangkuman 5 berita terpopuler tersebut:
1. Smartphone Rp 1,2 Jutaan Ini Diklaim Jadi Pesaing iPhone 6s
Setelah merilis smartphone layar ganda ke pasaran pada Juli 2015, kini Umi kembali menghadirkan seri smartphone teranyarnya yang diklaim bakal menjadi pesaing iPhone 6s.
Menariknya, smartphone Android besutan vendor asal Tiongkok tersebut dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau, yakni di kisaran US$ 90 atau Rp 1,2 jutaan saja.
2. Peringatan Hari Guru Nasional Muncul di Google Doodle Hari Ini
Tepat pada Rabu (25/11/2015) kemarin, Indonesia turut memperingati Hari Guru Nasional. Google pun tak mau ketinggalan dengan kembali memberikan doodle apresiasi Hari Guru di halaman muka pencariannya.
Berbeda dengan doodle Hari Guru yang dihadirkan tahun lalu, doodle kali ini tampil dengan logo baru Google yang penuh warna di sebuah papan tulis, lengkap dengan animasi dua buah tangan yang seolah menulis di papan tersebut.Â
3. PlayStation 5 Meluncur 2020?
PlayStation 4 (PS4) dan Xbox One menjadi konsol game paling laris untuk saat ini, hal itu memang tak bisa dipungkiri lagi. Namun, kini sudah beredar kabar Sony tengah mempersiapkan konsol gaming generasi berikutnya, PlayStation 5 (PS5).
Meski perusahaan pembesut konsol gaming current generation tersebut membantah rumor itu, tapi sudah bisa dipastikan bahwa konsol berikutnya yang akan diluncurkan Sony adalah PS5, yakni penerus dari PS4.
4. Xiaomi Resmi Rilis Tablet Mi Pad 2
Perusahaan teknologi asal Tiongkok, Xiaomi, kembali memperkenalkan perangkat tablet terbarunya, yakni Xiaomi Mi Pad 2. Memiliki layar 7,9 inci, Xiaomi Mi Pad 2 hadir dengan bodi metal. Untuk mendukung performa, Xiaomi Mi Pad 2 sudah dibekali dengan chipset Intel Atom X5-Z8500 quad-core 2,24 Ghz dan RAM 2 GB.
5. Xiaomi Lebih Dicintai Anak Muda, BlackBerry Jatahnya Orang Tua
Lazada Indonesia mengungkap hasil temuan survei yang memperlihatkan nama-nama merek yang paling sering dicari konsumen di situsnya berdasarkan usia maupun jenis kelamin.Â
Menariknya, yang menjadi sorotan adalah popularitas merek berdasarkan kategori umur. Diungkap, Xiaomi rupanya menjadi satu brand yang paling dicari kalangan anak muda (18-34 tahun), sementara BlackBerry menjadi merek idola kaum lanjut usia (55 tahun ke atas).
(cas)
Top 5: Smartphone Rp 1,2 Jutaan Pesaing iPhone 6s Curi Perhatian
Umi, merek ponsel asal Tiongkok menghadirkan seri teranyarnya yang diklaim menjadi pesaing iPhone 6s.
Diperbarui 26 Nov 2015, 10:22 WIBDiterbitkan 26 Nov 2015, 10:22 WIB
Umi, merek ponsel asal Tiongkok menghadirkan seri teranyarnya yang diklaim menjadi pesaing iPhone 6s.... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Fokus Pagi : Puluhan Santri Tertimpa Reruntuhan Tandon Air di Sebuah Ponpes di Magelang
Hasil BRI Liga 1 2024/2025: PSBS Biak Sikat Barito Putera
Mentan: Indonesia Surplus Beras saat Malaysia dan Jepang Krisis
Pemprov Jakarta Tebus 117 Ijazah Warga yang Tertahan di Sekolah
Cara Dongkrak Daya Saing UMKM ala BUMN
10 Kombinasi Warna Kitchen Set Dapur Minimalis di 2025, Terlihat Elegan
Reaksi Arya Saloka Setelah Nonton Trailer Dendam Kelam Malam: Ini Mencekam dan Bikin Tertekan
Mengenal Raminten Cabaret Show, Pertunjukan Musikal Unik di Yogyakarta Kreasi Hamzah Sulaiman
Stok Beras Tembus 3,18 Juta Ton, Mentan: Itu Tertinggi Selama 23 Tahun
Indonesia Bakal Gelar Pameran Kemaritiman Terbesar, Catat Tanggalnya
IHSG Terbang 3,74% pada 21-25 April 2025, 3 Sentimen Ini Jadi Penopang
Berkat Dukungan BRI, UMKM Ini Sukses Pasarkan Produk Minuman Herbal Hingga ke Pasar Global