Huawei Nova 2 Lite Hadir dalam Varian Glossy Blue

Setelah merilis Huawei Nova 2 Lite beberapa waktu lalu, Huawei memperkenalkan Huawei Nova 2 lite dalam balutan Glossy Blue, Senin (14/5/2018).

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 15 Mei 2018, 14:00 WIB
Diterbitkan 15 Mei 2018, 14:00 WIB
Huawei Nova 2 Lite Glossy Blue
Huawei memperkenalkan Nova 2 Lite Glossy Blue (Sumber: Huawei Indonesia)

Liputan6.com, Jakarta - Setelah merilis Huawei Nova 2 Lite beberapa waktu lalu, Huawei memperkenalkan Huawei Nova 2 lite dalam balutan Glossy Blue.

Deputi Country Director Huawei Device Indonesia, Lo Khing Seng, mengatakan, Huawei berfokus pada milenial yang memiliki gaya dan perilaku yang dinamis.

Untuk itulah perusahaan Tiongkok itu memperkenalkan Huawei Nova 2 Lite Glossy Blue kepada konsumen.

"Nova 2 lite Glossy Blue akan membuat mereka terlihat lebih bergaya sementara tetap merasakan banyak manfaat dari teknologi dan fitur yang terintegrasi di dalam smartphone ini," kata Lo Khing Seng dalam keterangan tertulis yang diterima Tekno Liputan6.com, Selasa (15/5/2018).

Seperti Nova 2 Lite, varian baru ini hadir dengan layar full view, kamera ganda di belakang dengan resolusi 13MP dan 8MP beraperture lebar.

Sementara, kamera depannya memiliki resolusi 8MP. Smartphone ini juga dilengkapi dengan face unlock berteknologi kecerdasan buatan hingga fingerprint scanner versi 4.0.

Dalam keterangannya, Huawei mengklaim biru merupakan warna favorit banyak orang, terutama kaum milenial yang disasar Huawei.

Secara psikologis, biru mengesankan ketenangan dan kedamaian. Oleh karenanya, Huawei yakin bahwa warna ini akan memuaskan orang muda yang ingin smartphone stylish dengan harga terjangkau.

Harga Huawei Nova 2 Lite

Huawei Nova 2 Lite
Huawei memperkenalkan Nova 2 Lite Glossy Blue (Sumber: Huawei Indonesia)

Nova 2 lite Glossy Blue memiliki desain ramping dan hadir dengan panel belakang yang dipercantik dengan teknik lukis IMT. Teknik ini juga memperkuat durabilitas smartphone ini dan menghasilkan panel premium serta efek kaca yang mengkilap.

Huawei mengaplikasikan teknologi NCVM coating pada nova 2 lite untuk menghasilkan mid-frame seperti logam krom yang cantik dan terbukti tahan gores. Bicara spesifikasi, Huawei Nova 2 Lite hadir dengan dapur pacu RAM 3GB dan antarmuka EMUI 8.0 untuk Android 8.0.

Smartphone ini dijual dengan harga dengan harga Rp 2,599 juta. Varian Glossy Blue ini sudah tersedia mulai 12 Mei 2018 di channel online Lazada.co.id dan channel offline di seluruh Indonesia.

Spesifikasi Huawei Nova 2 Lite

Pre Order HUAWEI nova 2 lite Tawarkan Bonus Dahsyat Hingga Senilai Rp 1,6 Juta
Desain HUAWEI nova 2 lite yang elegan dan modern.

Huawei Nova 2 Lite hadir dengan spesifikasi RAM 3GB dan memori internal 32GB yang bisa diperluas hingga 256GB menggunakan microSD.

Smartphone ini dibekali 2 slot kartu SIM Nano. Sementara untuk prosesornya menggunakan Qualcomm Snapdragon 430.

Nova 2 Lite didukung baterai berkapasitas 3.000mAh yang mampu bertahan 1,3 hari untuk penggunaan normal atau 58 jam jika digunakan hanya untuk mendengarkan musik terus menerus.

Smartphone ini juga sudah menjalankan OS Android 8.0 Oreo dan antarmuka EMUI 8. Beberapa fitur lain yang jadi keunggulan smartphone ini di antaranya adalah split screen, fitur pengamanan fingerprint scanner dan face unlock.

(Tin/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya