Top 3 Tekno: Serial Game of Thrones Disusupi Malware Terpopuler

Game of Thrones telah menyumbang 17 persen dari semua konten bajakan yang terinfeksi malware.

oleh Iskandar diperbarui 07 Apr 2019, 10:45 WIB
Diterbitkan 07 Apr 2019, 10:45 WIB
Game of Thrones
Game of Thrones (sumber: herbeauty)

Liputan6.com, Jakarta - Pada 2018, Game of Thrones telah menyumbang 17 persen dari semua konten bajakan yang terinfeksi malware, dengan 20.934 pengguna yang terkena serangan. Kemudian diikuti oleh The Walking Dead dengan 18.794 dan Arrow dengan 12.163.

Berita ini pun menjadi yang terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com, Sabtu (6/4/2019) kemarin. Informasi lain yang tak kalah populer datang dari artikel Tanya Tekno yang kali ini membahas tentang penggunaan adapter pada slot tipe hybrid di Android.

Lebih lengkapnya, simak tiga berita terpopuler di kanal Tekno Liputan6.com berikut ini.

1. Waspada, Serial Game of Thrones dan The Walking Dead Disusupi Malware

Kaspersky Lab menemukan banyak hacker jahat secara aktif menggunakan episode baru serial televisi populer untuk mendistribusikan malware.

Game of Thrones, The Walking Dead, dan Arrow adalah pertunjukan yang paling banyak mendapat perhatian dari para pelaku kejahatan siber. Temuan dan hasil lainnya dipublikasikan dalam laporan terbaru, “Game of Threats: Bagaimana pelaku kejahatan siber menggunakan serial TV populer untuk menyebarkan malware”.

Serial televisi merupakan salah satu jenis hiburan yang paling populer dan universal, namun dengan meningkatnya torrent, streaming online, dan metode distribusi digital lainnya, mereka sering mengalami pelanggaran hak cipta.

Baca selengkapnya di sini 

2. Tanya Tekno: Amankah Penggunaan Adapter pada Slot Tipe Hybrid?

Slot kedua ponsel Android saya tipe hybrid, jadi saya mesti milih mau pakai itu buat kartu SIM atau micro SD. Saya mau beli converter/adapter supaya slot kedua bisa dipakai buat kartu SIM dan micro SD bersamaan. Apakah ini aman? Thx. Farhan.

Terima kasih banyak atas pertanyaannya, Farhan. Slot tipe hybrid memang banyak ditemukan pada banyak ponsel Android.

Buat sebagian orang, kartu micro SD lebih penting ketimbang SIM dan buat sebagian lainnya, pemakaian kartu SIM lebih urgen daripada micro SD, tetapi ada juga pengguna yang mengganggap keduanya sama pentingnya.

Baca selengkapnya di sini 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

3. Bigetron Juarai Final Regional Indonesia PUBG Mobile Club Open 2019

PUBG Mobile Club Open 2019
PUBG Mobile Club Open 2019 (FOTO / realpubgm.id)

Setelah melalui babak kualifikasi yang panjang, 12 tim esports akhirnya terpilih untuk bertanding di laga PUBG Mobile Club Open (PMCO) 2019 Regional Finals Indonesia.

Adapun 12 tim esports yang ikutan bertanding di Pullman Ballroom Central Park pada 5 April 2019, yakni Bigetron ID, Dranix, Dream Heroes, Ex Enemy Down, Onic Esports, RRQ Kage, Star8 Esports, The Prime, Victim Esports, WAW Esports, Young n Free dan Zone Esports.

Perbutan trofi juara dan pengakuan sebagai tim esports PUBG Mobile terbaik di Tanah Air pun berlangsung panas, namun akhirnya Bigetron Esports-lah yang tampil sebagai pemenang.

Baca selengkapnya di sini

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya