Unggah Foto Milik Paparazi di Instagram, Gigi Hadid Bersikeras Tak Langgar Hak Cipta

Supermodel Gigi Hadid bersikeras ia berhak mengunggah Instagram berbagai foto dirinya yang dijepret oleh paparazi ke akun Instagram.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 26 Jun 2019, 06:30 WIB
Diterbitkan 26 Jun 2019, 06:30 WIB
Pamer Keakraban Dengan Kris Wu, Ini 6 Potret Cantik Gigi Hadid
Pamer Keakraban Dengan Kris Wu, Ini 6 Potret Cantik Gigi Hadid (sumber: Instagram.com/gigihadid)

Liputan6.com, Jakarta - Supermodel Gigi Hadid bersikeras, ia berhak mengunggah berbagai foto dirinya yang dijepret oleh paparazi ke Instagram.

Pasalnya menurut Gigi, dia ikut berpartisipasi dalam foto-foto tersebut mulai dari memilih pakaian hingga gaya.

Dengan begitu, Gigi menganggap, klaim bahwa foto dirinya merupakan hak milik si fotografer tidaklah valid.

Klaim kakak Bella Hadid ini didasari atas kasus gugatan hak cipta pada dirinya pada Januari 2019. Dikutip dari The Verge, Rabu (26/6/2019), sebuah agensi Xclusive-Lee menuding Gigi telah mengunggah sebuah foto hasil karya agensi di Instagram pribadi Gigi Hadid.

Tim kuasa hukum Gigi kemudian menegaskan bahwa sang model boleh mengunggah foto dirinya karena dia ikut berkontribusi dalam foto dalam bentuk berpose tersenyum dan memilih pakaiannya.

Memorandum dukungan dari tim kuasa hukum menyebut, Gigi Hadid sama sekali tidak melanggar hak cipta.

"Karena Gigi Hadid berpose untuk kamera si fotografer dan dia ikut berkontribusi dalam banyak elemen dyang dilindungi oleh hak cipta," katanya.

Memorandum tersebut mengatakan, Gigi Hadid secara kreatif turut mengarahkan pose di foto itu, bukan fotografer yang menjepretnya di jalan-jalan New York.


Tak Langgar Hak Cipta

Gigi Hadid - Bella Hadid
Gigi Hadid - Bella Hadid (ANGELA WEISS / AFP)

Saat ini, foto yang dituding melanggar hak cipta telah dihapus dari Instagram Gigi. Foto tersebut memperlihatkan Gigi sedang berdiri di jalan, menggunakan jeans, sembari tersenyum.

Tim juga mengklaim, karena Gigi meng-crop gambar tersebut di Instagram, dia menekankan kontribusinya kepada foto dengan memfokuskan pengikutnya pada pose dan senyumnya, bukan komposisi foto yang diambil sang fotografer.

Biasanya, fotografer sebuah foto memiliki hak cipta penuh terhadap karya yang dijepretnya.

Pengacara sekaligus Direktur Etika dan Tata Kelola AI dari Harvard dan MIT Tim Hwang mengatakan, "saat saya membuat sesuatu, saat itu juga saya memiliki hak cipta atas karya tersebut."

Hwang mengatakan, siapun memiliki hak mengenai konten ciptaannya

"Oleh karenanya, semua yang saya ciptakan, meskipun diambil, dipakai, atau dibagikan oleh orang lain tanpa izin dari saya, saya tetap memiliki hak hukum untuk menghapus, mengendalikan, melindungi dan membatasi konten tersebut," tutur Hwang.


Fair Use

Penampilan Nyentrik Pesohor Dunia Saat Hadiri Met Gala 2019
Gigi Hadid tampil layaknya ratu dari negeri es saat menghadiri Met Gala 2019 bertema Camp: Notes on Fashion di The Metropolitan Museum of Art, New York, Amerika Serikat, Senin (6/5/2019). (Photo by Charles Sykes/Invision/AP)

Namun demikian, Hwang juga menekankan adanya "fair use", di mana, orang dapat melanggar hak cipta kadang-kadang.

Terutama jika orang yang menggunakan foto tersebut telah mengubah gambar dengan cara tertentu, atau jika orang yang mengunggahnya tidak menghasilkan uang dari karya tersebut.

Tim hukum Gigi mengatakan, sang model tidak menghasilkan uang dari foto tersebut.

"Gigi Hadid hanya mengunggah ulang foto tersebut ke Instagram dan tidak berupaya mengeksploitasinya secara komersial," kata tim hukum Gigi.

Dengan demikian, menurut tim hukum, tujuan pribadi Gigi berbeda dengan sang fotografer yang mengeksploitasi popularitas mantan pacar Zayn Malik tersebut.

(Tin/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya