3 Skill Hits yang Bisa Banget Kamu Pelajari Bermodal Internet

Dengan Smartfren Unlimited, kamu makin mudah mengembangkan skill baru tanpa perlu khawatir, no ribet, dan no drama.

oleh stella maris pada 31 Jan 2022, 16:10 WIB
Diperbarui 31 Jan 2022, 17:26 WIB
Ilustrasi ikut kelas memasak online
Ilustrasi ikut kelas memasak online/Shutterstock.

Liputan6.com, Jakarta Ketika bicara tentang skill atau keterampilan, sebenarnya setiap orang punya keunggulan tersebut sejak lahir (keterampilan fungsional), hanya saja perlu dikembangkan dan dipelajari terus-menerus. 

Apalagi di zaman seperti sekarang ini, setiap orang tentunya dituntut untuk lebih kreatif untuk mengembangkan keterampilannya. Untungnya zaman semakin maju dan berkat berkembangnya teknologi, seperti internet, makin banyak orang yang mulai memanfaatkan kecanggihannya. 

Dari kecanggihan itulah, seseorang dapat mengembangkan keterampilan yang lain. Bahkan nggak jarang, keterampilan yang terus dilatih itu, dapat menjadi 'modal' untuk menambah pundi-pundi.

Biar lebih jelas, yuk bahas kira-kira skill apa saja sih yang bisa dipelajari dan dilatih bermodal internet? Berikut penjelasannya: 

 


1. Belajar Bahasa Asing

Kamus menjadi salah satu benda yang nggak asing dan pasti dimiliki bagi mereka yang sedang belajar bahasa asing. Mau mencari setiap kata yang nggak dimengerti pasti langsung ambil kamus dan cari indeks kata dalam pencarian. 

But now, thanks to technology, kita bisa lebih mudah mencari kata yang nggak dipahami. Tinggal ketik kata di kamus elektronik, arti kata yang dicari langsung terlihat. Hal ini tentunya bermanfaat banget buat kalian yang sedang belajar bahasa asing. 

Selain itu, kamu sebagai pengguna aplikasi kamus elektronik, bukan hanya membantu menerjemahkan per kata, kamu juga dengan leluasa bisa membaca tulisan di blog, eBook, atau majalah asing karena langsung terkoneksi ke internet. 


2. Tutorial Masak dan Cari Resep Baru

Selama pandemi, masyarakat jadi lebih memanfaatkan teknologi internet, salah satunya untuk memasak. Seseorang yang sebelumnya kurang pandai memasak, kini jadi lebih mahir. 

Berkat internet cepat dan aman, kini makin banyak orang lebih mudah melihat tutorial memasak dan mencari resep baru dari aplikasi atau Youtube. Makin mahir memasak dan hasil masakan enak, bukan cuma skill yang bertambah, tapi kamu juga bisa membuka peluang usaha baru. 

 


3. Belajar Seni

Bagi para pencinta seni, mau belajar atau meningkatkan skill di bidang ini jadi lebih mudah. Tanpa perlu bertatap langsung, kamu bisa belajar berbagai seni yang kamu minati. 

Seni kriya seperti merajut, membuat lilin aromaterapi, membuat sabun, dan masih banyak lagi. Ya, bidang seni ini dapat kamu pelajari tanpa perlu bertatap muka. 

Itu karena makin banyak para pengrajin yang membuka kelas online bagi siapapun yang tertarik dengan bidang seni kriya ini. Biasanya kamu hanya perlu mendaftar dan menyiapkan perlengkapan yang dibutuhkan untuk digunakan dalam kelas online. 

Agar latihanmu makin lancar, kamu butuh kecepatan internet yang stabil biar nggak 'macet' alias buffering ketika lagi mengikuti kelas online. Nah, kamu bisa menggunakan dan mengandalkan Smartfren Unlimited 2x Lebih Besar Harga Tetap dengan benefit 1GB/hari. 

Dengan Smartfren Unlimited, kamu makin mudah mengembangkan skill baru tanpa perlu khawatir, no ribet, dan no drama karena tiba-tiba paket datamu habis.

Smartfren Unlimited 2X Lebih Besar
Smartfren Unlimited 2X Lebih Besar/Istimewa.

Yup, dengan Smartfren Unlimited, internetan jadi makin bebas khawatir karena paket ini berlaku 24 jam, bisa dipakai di semua aplikasi tanpa syarat, dan bisa dipakai dari lokasi mana pun. 

Biar #NoDramaNoRibet saat lagi streaming, pastikan menggunakan Smartfren Unlimited Harian dengan promo double FUP. Dengan harga tetap Rp80.000 kamu bisa dapat batas pemakaian wajar total 2 GB per hari (1 GB + promo double FUP 1 GB), atau Rp100.000 buat dapat batas pemakaian wajar 3 GB per hari (1,5 GB + promo double FUP 1,5 GB). Unlimited-nya nggak ribet, bisa dipakai akses aplikasi apapun selama 24 jam dan juga dapat Gratis Nelpon ke semua Smartfren sepuasnya. 

 

(*)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya