Jadwal Rilis Game Death Stranding 2 Buatan Hideo Kojima Bocor, Kapan?

Tanggal rilis sekuel dari game Death Stranding buatan Hideo Kojima berjudul Death Stranding 2 atau DS 2 bocor di internet.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 29 Des 2022, 10:30 WIB
Diterbitkan 29 Des 2022, 10:30 WIB
Death Stranding
Death Stranding. (Doc: Kojima Production)

Liputan6.com, Jakarta - Tanggal rilis sekuel dari game Death Stranding buatan Hideo Kojima berjudul Death Stranding 2 atau DS 2 bocor di internet.

Hal ini terungkap--secara tidak sengaja--oleh karyawan di PlayStation Studios Visual Arts, Frank Aliberti, yang sedang garap game PlayStation 5.

Dari postingan di laman ArtStation miulih Aliberti, game Death Stranding 2 ini bakal diluncurkan pada 2024.

Selang beberapa waktu, informasi ini langsung dihapus dari laman web karyawan ArtStation.

Dalam tangkapan layar yang beredar di internet, terlihat ada tiga judul game sedang dikerjakan.

Gim pertama adalah sekuel dari Death Stranding, terlihat Fragile--sosok di DS 2--sedang menggendong bayi dengan lampu berwarna merah.

Perlu diketahui, game Death Stranding 2 ini memang dijadwalkan bakal meluncur sekitar tahun 2024.

Walau postingan Death Stranding 2 di profil Frank sudah dihapus, gim kedua dengan deskripsi "upcoming First Person Shooter" ini masih terpampang.

Beberapa pihak meyakini, game tersebut kemungkinan dari Firewalk Studios, sebagaimana dikutip dari CBR, Kamis (29/12/2022).

Pada 2021, pengembang tersebut menandatangani kontrak eksklusif dengan Sony Interactive Entertainmen untuk merilis gim AAA pertama.

Disebutkan, gim tersebut berkonsep multiplayer dan hanya akan meluncur ke platform konsol PlayStation.

Hideo Kojima Umumkan Death Stranding 2 Sedang Digarap

Death Stranding tak lagi meluncur secara eksklusif di PS4? (Doc: Kojima Production)

Kojima Productions dan Hideo Kojima mengumumkan bahwa mereka sedang menggarap sekuel dari salah satu gimnya yaitu Death Stranding untuk konsol PlayStation 5.

Teaser trailer dari gim yang berjudul sementara Death Stranding 2 itu, sudah dirilis melalui gelaran The Game Awards 2022 pada 8 Desember. Belum diketahui kapan ini akan dirilis.

Mengutip laman resminya, Rabu (14/12/2022), Hideo Kojima akan turun langsung dalam memproduksi, menyutradarai, dan merancang Death Stranding 2.

Norman Reedus yang sebelumnya sudah terlibat sebagai Sam di Death Stranding, akan kembali ke sekuelnya. Jajaran aktor dan aktris lainnya termasuk Léa Seydoux, Elle Fanning, Shioli Kutsuna, dan Troy Baker.

 

Pengembangan Terpengaruh karena Covid-19

Bertajuk

Dikutip dari Polygon, saat ditanya oleh pembawa acara The Game Awards Geoff Keighley, soal bagaimana Death Stranding 2 akan berbeda dari prekuelnya, Kojima belum mau mengungkapkan lebih banyak.

"Saya tidak bisa benar-benar spesifik sekarang, tapi saya memasukkan banyak hal ke dalamnya (trailer) jadi saya ingin kalian membicarakannya dan menemukan detail di dalamnya," kata Kojima.

Uniknya, dikutip dari Polygon, Kojima juga menyebut bahwa pandemi Covid-19 berpengaruh terhadap penulisan cerita untuk sekuel Death Stranding.

Kreator Metal Gear Solid itu menyebut, cerita asli untuk Death Stranding 2 sebenarnya sudah ia tulis sebelum pandemi, namun terpaksa harus diulang dari awal demi menghindari "prediksi masa depan."

"Saya juga tidak ingin memprediksi masa depan lagi, jadi saya menulisnya ulang," kata Hideo Kojima.

Pertama Kali Dirilis di PS4

Salah satu adegan Death Stranding memperlihatkan karakter yang diperankan Mads Mikkelsen. Sumber: YouTube

Death Stranding pertama kali dirilis oleh Sony Interactive Entertainment untuk PlayStation 4 (PS4) pada 8 November 2019, dilanjutkan perilisan di PC oleh 505 Games pada 14 Juli 2020.

Versi Director's Cut dari gim ini dirilis di 24 September 2021, dengan menawarkan lebih banyak aksi karakter, area yang lebih luas, serta alur cerita yang diperluas dengan misi baru.

Terdapat juga Social Strand System yang memungkinkan pemain untuk tetap terhubung satu sama lain di seluruh dunia, melalui aksi dalam gim, termasuk menyumbangkan sumber daya berharga untuk membangun kembali struktur.

Versi Director's Cut dari Death Stranding tersedia di PlayStation 5 (PS5) dan PC. Baik edisi aslinya maupun Director's Cut juga tersedia di PlayStation Plus. Death Stranding juga beberapa waktu lalu hadir di PC Game Pass.

Tidak diketahui apakah nantinya, sekuel Death Stranding juga akan diluncurkan untuk PC.

(Dam/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya