100-an Perusahaan Teknologi Pamer Inovasi Transformasi Digital di DTI-CX

DTI-CX 2023 menjadi ajang bagi lebih dari 100 perusahaan teknologi terkemuka seperti Nokia, Intel, Eikon, Adobe, Cloudmile, Vida, Gygabyte, DCI Indonesia, Trusting Social, Zoho, dan masih banyak lagi, untuk memamerkan lebih dari 100 produk teknologi dan inovasi terbaru yang mendukung transformasi digital.

oleh M Hidayat diperbarui 28 Jul 2023, 17:00 WIB
Diterbitkan 28 Jul 2023, 17:00 WIB
Ilustrasi transformasi digital
Ilustrasi transformasi digital. Dok: Unsplash/Adeolu Eletu

Liputan6.com, Jakarta - Masyarakat Telematika Indonesia (MASTEL) dan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) bersama dengan Adhouse Clarion menggelar Digital Transformation Indonesia Conference & Expo (DTI-CX) 2023.

Ajang tahunan ini salah satunya bertujuan untuk mendukung percepatan transformasi digital di Indonesia.

Rangkaian acara DTI-CX 2023 berlangsung selama dua hari pada 26-27 Juli di Grand Ballroom, JIEXPO Convention Centre and Theatre, Kemayoran, Jakarta.

Ajang ini membuka peluang bagi para pengambil keputusan, ahli teknologi, dan para profesional dari sepuluh sektor utama Indonesia, yakni Pemerintahan, Jasa Keuangan, Kesehatan, Telekomunikasi, Infrastruktur, Manufaktur, Transportasi & Logistik, Utilitas, FMCG, dan Pendidikan, untuk duduk bersama dan berdiskusi dalam mencari cara-cara inovatif untuk mendorong transformasi digital di berbagai sektor tersebut.

Dengan dukungan dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo), DTI-CX hadir sebagai wadah penting bagi sektor bisnis dan pemerintahan untuk menjajaki dan menggali teknologi, produk, dan solusi terkini yang menjadi pilar utama dalam memajukan transformasi digital.

Ketua Umum MASTEL, Sarwoto Atmosutarno, menekankan bahwa era transformasi digital telah membuka pintu peluang bagi industri di Indonesia, khususnya dalam meningkatkan efisiensi dan produktivitas bisnis.

"Namun, tantangan seperti keamanan siber, perubahan regulasi, dan perubahan ekosistem bisnis TIK juga harus diatasi dengan bijaksana. DTI-CX hadir sebagai kesempatan bagi kita untuk bersama-sama mencari solusi dan mendorong kolaborasi dalam menghadapi tantangan-tantangan tersebut," ujar Sarwoto dalam rilis pers yang Tekno Liputan6.com kutip.

Relevansi Tinggi di Industri

Sementara itu, Ketua Umum APJII, Muhammad Arif, menyatakan bahwa DTI-CX memiliki relevansi tinggi dalam membantu industri menghadapi era digital.

"Industri di Indonesia harus bertransformasi agar tetap kompetitif. DTI-CX memberikan kesempatan emas bagi para pelaku industri untuk memahami teknologi, produk, dan solusi terkini yang menjadi kunci dalam meraih kesuksesan dalam proses transformasi digital mereka," kata Arif.

Senada, Presiden Direktur PT Adhouse Clarion Events, Toerangga Putra menyebut acara ini memberikan kesempatan bagi para pelaku industri untuk menyaksikan teknologi terkini dalam transformasi digital, strategi inovatif, dan berinteraksi dengan para pengambil keputusan dan ahli teknologi.

"Tidak hanya berfokus pada pameran dan konferensi, DTI-CX 2023 juga menyajikan berbagai fitur dan kegiatan menarik, seperti APJII Business Forum, Jakarta Smart City (JSC) Workshop, AFTECH Annual Members Survey 2023, ASKOMPSI Digital Leadership Government (ADLG) Award, dan program Business Matching yang disediakan secara gratis bagi semua pengunjung acara," tutur Toerangga.

 

Pembciara

DTI-CX 2023 menjadi ajang bagi lebih dari 100 perusahaan teknologi terkemuka seperti Nokia, Intel, Eikon, Adobe, Cloudmile, Vida, Gygabyte, DCI Indonesia, Trusting Social, Zoho, dan masih banyak lagi, untuk memamerkan lebih dari 100 produk teknologi dan inovasi terbaru yang mendukung transformasi digital.

Ajang ini juga melibatkan lebih dari 150 pembicara terkemuka, termasuk Prof. Mohammed Ali Berawi, seorang guru besar di Departemen Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Indonesia. Ali dalam sesinyna membahas topik bertajuk 'A New Smart Metropolis: Digital Innovation in Indonesia's New National Capital City'.

Selain itu, turut serta Mira Tayyiba, Sekretaris Jenderal di Kemenkominfo yang akan memberikan pembaruan terkini mengenai peran Indonesia dalam transformasi digital.

Ada pula pakar penerbangan Ilham Akbar Habibie akan membahas pentingnya transformasi digital untuk pengembangan infrastruktur nasional yang merata, serta Dr. Eng. Hary Budiarto M.Kom, Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan SDM di Kemenkominfo, membahas pemberdayaan masyarakat di sektor keuangan melalui teknologi cloud, dan Setiaji, Chief of Digital Transformation Office di Kementerian Kesehatan membahas bagaimana teknologi cloud dapat meningkatkan inklusivitas dalam sistem kesehatan.

Infografis: Deretan Bank Digital di Indonesia (Liputan6.com/Abdillah)

Infografis: Deretan Bank Digital di Indonesia (Liputan6.com/Abdillah)
Infografis: Deretan Bank Digital di Indonesia (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya