Perkembangan Gempa Cianjur Terbaru

Delapan orang masih dinyatakan hilang akibat gempa Cianjur berskala M 5,6. Perpanjangan masa pencarian korban gempa yang diikuti longsor ini berakhir pada Sabtu 3 Desember 2022 kemarin. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Cianjur mengusulkan perpanjangan masa pencarian korban gempa Cianjur selama tiga hari ke depan kepada Basarnas. Operasi pencarian korban hilang akan terus dilakukan hingga semua korban ditemukan. Hingga Sabtu 3 Desember kemarin, korban meninggal dunia akibat gempa bumi Kabupaten Cianjur bertambah menjadi 334 jiwa. Penambahan tersebut berdasarkan penemuan tim gabungan yang menemukan 3 jenazah.

oleh Shinta Anggundini NorevfaWawan Isab Rubiyanto diperbarui 07 Des 2022, 07:06 WIB
Diterbitkan 05 Des 2022, 14:35 WIB

Liputan6.com, Jakarta Delapan orang masih dinyatakan hilang akibat gempa Cianjur berskala M 5,6. Perpanjangan masa pencarian korban gempa yang diikuti longsor ini berakhir pada Sabtu 3 Desember 2022 kemarin. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Cianjur mengusulkan perpanjangan masa pencarian korban gempa Cianjur selama tiga hari ke depan kepada Basarnas. Operasi pencarian korban hilang akan terus dilakukan hingga semua korban ditemukan.

Hingga Sabtu 3 Desember kemarin, korban meninggal dunia akibat gempa bumi Kabupaten Cianjur bertambah menjadi 334 jiwa. Penambahan tersebut berdasarkan penemuan tim gabungan yang menemukan 3 jenazah.

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya