Kita Semua Sama, Lagu Resmi Asian Para Games 2018 Bawa Semangat Kesetaraan

Salah satu lagu resmi Asian Para Games memiliki lirik dan genre musik yang memikat.

oleh Defri Saefullah diperbarui 04 Okt 2018, 11:00 WIB
Diterbitkan 04 Okt 2018, 11:00 WIB
banner Asian Para games 2018
Asian Para games 2018

Liputan6.com, Jakarta - Pesta olahraga Asian Para Games 2018 akan segera digelar. Para penggemar olahraga dari semua negara peserta sudah tak sabar untuk menanti penampilan tim kesayangan mereka berlaga di Jakarta. Untuk menggelorakan semangat kebersamaan dalam Asian Para Games, Inapgoc sebagai panitia penyelenggara kembali meluncurkan lagu resmi Asian Para Games 2018.

Lagu berjudul Kita Semua Sama akan turut memeriahkan pesta olahraga disabilitas yang baru tiga kali digelar ini. Lagu bergenre EDM (Electronic Dance Music) dengan aura pop dangdut ini sangat unik dan menyenangkan didengar.

Raja Sapta Oktohari, Ketua Inapgoc, merupakan sosok di balik terciptanya lagu Kita Semua Sama. Lagu ini ingin menyuarakan tentang kesetaraan, humanisme dan rasa kasih kepada para atlet disabilitas yang akan bertarung di ajang Asian Para Games.

Lima penyanyi kenamaan Indonesia menyanyikan lagu ini dengan sukacita. Mereka adalah Glenn Fredly, Nania Yusuf, Maria Calista, Billy Wino Talahatu dan penyanyi dangdut remaja 16 tahun, Tasya Rosmala, begitu mewarnai lagu ini.

Glenn Fredly menjelaskan dirinya sangat bangga bisa ikut berpartisipasi."Menyanyi by moment untuk event semacam Asian Para Games memang keren," katanya.

Tak hanya menyanyi, dalam lagu Kita Semua Sama, Glenn juga ikut menyumbangkan lirik lagu.

“Saya senang bisa menyumbangkan baris kalimat untuk melengkapi lirik lagunya : Rayakan hidup yang merdeka. Jadi selain bermakna juga kesannya anak muda," ujar Glenn.

Sedangkan Tasya Rosmala mengatakan terkejut saat diajak untuk ikut bernyanyi di lagu Kita Semua Sama. "Kaget saat diajakin nyanyi lagu yang genrenya EDM. Eh pas saya diminta untuk menyanyi dengan style saya yang dangdut ya saya enjoy saja," katanya.

 

 

Lagu Sulit

Latihan Atletik Para Games
Para atlet atletik memacu kecepatan saat latihan di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Selasa (3/10/2018). Latihan ini merupakan persiapan jelang Asian Para Games. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Sementara itu Nania Yusuf mengakui lagu Kita Semua Sama memiliki tingkat kesulitan cukup tinggi. Apalagi saat itu dirinya sedang dalam kondisi sakit.

“Lagunya memang tidak mudah untuk ditaklukkan, liriknya juga rapat. Tapi karena kami kompak nyanyinya, semua berjalan baik,” ungkap Nania.

Pengalaman berbeda diceritakan oleh Maria Calista. Ia menjelaskan saat take vokal lagu Kita Semua Sama sampai harus tidak datang ke acara resepsi pernikahan sahabatnya. Maria berharap lagu ini akan digemari seluruh masyarakat Indonesia.

“Berharap lagu ini ngetop ya, karena selain dinamis, genre EDM kan memang lagi deket sama anak muda,” kata Maria.

Tanpa Kendala

banner Asian Para games 2018
Asian Para games 2018

Billy Talahatu mengatakan kalau selama proses rekaman tidak menghadapi kendala apapun. Bahkan Billy sangat senang diberi kebebasan untuk berimprovisasi.

Selain melibatkan penyanyi kenamaan, lagu Kita Semua Sama juga melibatkan penata musik muda Kevaz Jones dan menampilkan Rejoz The Groove untuk mengisi perkusi pada lagu yang akan menjadi penyemangat para atlet di ajang Asian Para Games kali ini.

Lagu Kita Semua Sama bukanlah satu-satunya lagu yang dirilis menyambut Asian Para Games 2018. Terdapat beberapa lagu yang sudah dirilis sebelumnya yakni Song Of Victory, Dream High, dan Sang Juara.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya