Liputan6.com, Jakarta - Badan Pengatur Kegiatan Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) tetap melakukan pengawasan penyaluran Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi saat Lebaran.
Sekretaris BPH Migas, Umi Asngadah menyatakan, BPH Migas akan tetap menjalankan fungsinya yang telah ditetapkan yaitu melakukan pengaturan dan pengawasan atas penyediaan pendistribusian BBM ke berbagai titik penting yang dilintasi jalur mudik terutama jalur pantai utara dan pantai selatan.
"Menugaskan staf BPH Migas untuk memantau secara langsung kondisi di lapangan terkait kelancaran penyediaan dan pendistribusian BBM," kata Umi, di Kantor BPH Migas, Jakarta, Kamis (24/7/2014).
Umi menambahkan, BPH Migas juga membentuk posko, untuk masa tugas selama 21 hari terhitung mulai 18 Juli sampai 7 Agustus 2014. "Setiap hari sebanyak lima personil BPH Migas siap siaga bertugas di posko lebara BPH Migas," tutur Umi.
Umi mengungkapkan, pihaknya memastikan stok BBM nasional kurang lebih 30 hari sehingga kondisinya normal, hingga saat ini ketersediaan BBM bersubsidi selama masa Lebaran.
"BPH Migas telah mengambil berbagai tindakan untuk menjaga stablitas BBM secara nasional dan tidak terjadi kelangkaan," pungkasnya. (Pew/Ahm)
Â
BPH Migas Tetap Awasi Penyaluran BBM Saat Lebaran
BPH Migas membentuk posko untuk masa tugas selama 21 hari mulai 18 Juli sampai 7 Agustus 2014.
diperbarui 24 Jul 2014, 21:09 WIBDiterbitkan 24 Jul 2014, 21:09 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gunung Lewotobi Laki-Laki Meletus Lagi, Kolom Abu Capai 2.500 Meter, Bagaimana Pilkada?
Hasil Liga Champions: Ditinggal Ruben Amorim ke Manchester United, Sporting Dilumat Arsenal
DPR Tuntut Kapolri Perketat Pengawasan Senjata Api Pacsa Kasus Penembakan Siswa di Semarang
4 Golongan Ini Diharamkan Masuk Neraka, Siapa Mereka?
Hasil Liga Champions: Barcelona Kembali ke Jalur Kemenangan, Lumat Brest 3-0
Hasil Liga Champions: Sempat Unggul 3-0, Manchester City Gagal Menang Lagi
Tips Tinggi Badan Usia 13: Panduan Lengkap Meningkatkan Pertumbuhan
Pilkada 2024 Digelar Hari Ini, BPBD Lakukan Rekayasa Cuaca Demi Kelancaran Pilgub Jakarta
Frustrasi Lihat Performa Pemain, Ruben Amorim Kirim Pesan Khusus pada Petinggi Manchester United
Paspampres Prabowo Bergaya Mirip Thomas Shelby Saat di Inggris Tuai Pujian dan Singgung Peran Didit Hediprasetyo
Fakta Unik Pura Jati Segara, Tempat Suci Umat Hindu di Bali
Mengenal Okultasi Bulan dan Spica 27 November 2024