Liputan6.com, Jakarta - Sektor pangan dan pertanian merupakan salah satu bidang yang jadi prioritas Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) dalam menjalankan pemerintahan. Jokowi akan mengembalikan swasembada pangan dalam waktu tiga tahun, kecuali kedelai dan daging sapi.
"Setelah kami hitung-hitung, swasembada pangan dapat kita pegang 3-4 tahun," kata Jokowi di Rumah Transisi, Jakarta, seperti ditulis Senin (29/9/2014).
Waktu 3 tahun dirasa sudah cukup bagi Jokowi untuk kembali mengembalikan kejayaan Indonesia di bidang pangan. Meski, tantangan besar masih tetap menanti di depan.
"Memang negara ini banyak masalah, tapi tidak menyurutkan optimisme kami untuk bersama-sama membangun Indonesia," lanjut Jokowi.
Meski punya keyakinan yang cukup besar dalam membangun pangan, Gubernur DKI Jakarta itu tidak bisa memenuhi seluruh kebutuhan pangan untuk masuk dalam swasembada. Sedikitnya ada dua komoditas pangan yang belum bisa diselesaikan dalam waktu 3 tahu, yakni kedelai dan daging sapi.
"Mungkin kedelai dan daging agak mundur. Kedelai karena tidak semua tempat bisa ditanami, sama juga dengan daging, hitung-hitungan kita mundur. Tapi kita akan mencapai pertumbuhan ekonomi di atas tujuh persen dalam tiga tahun ke depan," tutup Jokowi. (Ahmad Romadoni/Ndw)
Jokowi Janji Bawa RI Swasembada Pangan dalam 3 Tahun
Sektor pangan dan pertanian merupakan salah satu bidang yang jadi prioritas Jokowi dalam menjalankan pemerintahan.
Diperbarui 29 Sep 2014, 10:05 WIBDiterbitkan 29 Sep 2014, 10:05 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
8 9 10
Berita Terbaru
KPK Geledah Sejumlah Tempat di Kalimantan Barat
Mendiang Bunda Iffet Sudah Siapkan Kaus Khusus untuk Dikenakan Keluarga di Hari Pemakamannya
Ketegaran Personel Slank Antar Bunda Iffet ke Peristirahatan Terakhir
China Kirim Tiga Astronot ke Angkasa Luar Bawa Cacing Planaria, Ini Misinya
5 Kebiasaan yang Membuat Anak Tumbuh Tinggi, Orang Tua Wajib Tahu
Memori Berkesan Filippo Sorcinelli tentang Paus Fransiskus, Desainer Italia yang Merancang Jubah Kebesarannya
Tinggalkan Sketsa Manual, Ini Alasan Didiet Maulana Pilih iPad untuk Berkarya
Simak Jadwal Cum Dividen Pekan Depan 28 April-2 Mei 2025, Ada CUAN dan PTRO
Indonesia Kebanjiran Rp 2,36 Triliun Modal Asing, Ini Rinciannya
Italian Brainrot, Tren Meme AI Absurd yang Tuai Kontroversi
Pasatimpo, Senjata Tradisional Sulawesi Tengah Sarat Akan Nilai Budaya dan Filosofi
Pramono Anung Bakal Kejar Penunggak Pajak Kendaraan Bermotor di Jakarta, Tak Akan Ada Pemutihan