Liputan6.com, Jakarta - Pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) dikabarkan membentuk satu lagi kementerian koordinator, yaitu Kementerian Koordinator Bidang Maritim. Jika benar terbentuk, Pengamat masalah kelautan Arif Satria menilai, terdapat tiga tugas yang harus segera diselesaikan Menteri Koordinator Maritim terpilih usai dilantik.
"Pekerjaan rumah pertama yang menjaga kedaulatan bangsa. Artinya, dia harus segera memperjelas batas-batas maritim," ungkap Arif saat ditemui Liputan6.com usai menjadi pembicara dalam diskusi terbuka di Jakarta, Sabtu (25/10/2014).
Baca Juga
Berikutnya, agenda terpenting yang juga harus segera dieksekusi menko maritim adalah menyelamatkan seluruh aset laut di Indonesia. Sebab pengawasan yang lemah di sejumlah wilayah kelautan dapat menyebabkan negara mengalami kerugian.
Advertisement
"Menteri harus bisa menjaga sumber daya laut. Jangan sampai dijajah oleh asing," kata dia.
Terakhir, Arif mengatakan, menteri beserta para jajarannya di kementerian koordinator maritim harus mampu mengoptimalkan berbagai potensi laut yang ada. Pasalnya, urusan kelautan tidak hanya menyangkut perikanan tapi juga pariwisata, perindustrian, perdagangan hingga pertambangan.
"Salah satu tugas yang harus segera dilakukan adalah mendayagunakan seluruh potensi yang ada demi kepentingan ekonomi nasional," tandas dia. (Sis/Nrm)