Liputan6.com, Jakarta - PT Bank Mandiri Tbk tetap membuka beberapa cabang mereka untuk melayani nasabah pada cuti bersama untuk memperingati hari Natal yang jatuh pada 26 Desember 2014.
Corporate Secretary Bank Mandiri, Rohan Hafas mengatakan, Bank Mandiri akan mengoperasikan 160 cabang di seluruh Indonesia saat cuti bersama tersebut.
"Langkah tersebut untuk melayani pembayaran setoran BBM atau non-BBM nasabah Pertamina serta transaksi kas terbatas untuk pembayaran pajak," jelasnya seperti dikutip dalam keterangan tertulis, Senin (22/12/2014).
Rohan melanjutkan, selain tetap mengoperasikan beberapa cabang, Bank Mandiri juga menyediakan layanan 24 jam lainnya, yaitu Mandiri SMS, Mandiri Mobile, Mandiri Internet dan Mandiri Call atau Phone Banking.
Mandiri Call 14000 melayani nasabah 7x24 jam sepanjang tahun termasuk pada periode libur Natal dan Tahun Baru 2015.
Khusus untuk ATM, lanjut Rohan, Bank Mandiri telah menerapkan sistem Cash Management dan sistem monitoring operasional seluruh ATM Untuk menjaga ketersediaan uang dalam ATM.
Dengan menerapkan sistem dua system tersebut, kenaikan kebutuhan kas ATM maupun permasalahan ATM akibat perubahan pola belanja nasabah dapat diminimalisir dan ditangani secepatnya, sehingga ATM Mandiri akan selalu ready for use bagi nasabah. (Gdn)
Cuti Natal Bersama, Bank Mandiri Tetap Buka 160 Cabang
Mandiri Call 14000 melayani nasabah 7x24 jam sepanjang tahun termasuk pada periode libur Natal dan Tahun Baru 2015.
Diperbarui 22 Des 2014, 13:21 WIBDiterbitkan 22 Des 2014, 13:21 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
Berita Terbaru
Hasil Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid: Drama Extra Time, Blaugrana Juara usai Kalahkan Los Blancos 3-2
5 Look Makeup Natural Artis Berhijab yang Lagi Hits, Simpel dan Bikin Glowing!
Doakan Kepergian Paus Fransiskus, Ribuan Jemaat Katolik Ikuti Misa Requiem di Gereja Katedral Medan
Jejak Perkembangan Motif Batik Betawi
Banyak Ijazah Warga Jakarta Ditahan, Pramono Minta Pemutihan Dilanjutkan
Film The Accountant 2 Tayang, Berikut Sinopsis dan Daftar Pemainnya
Amalan-Amalan Berpahala Setara Haji dan Umrah, Nomor 3 Khusus Wanita Muslimah
Solusi Jitu Korban PHK Mencari Pekerjaan
Alasan Mengapa Cirebon Bergaya Jawa, Sementara Brebes Masih Sunda
Waketum Golkar Ajak Publik Tak Habiskan Energi Bahas Usul Pergantian Wapres dan Isu Ijazah Palsu
Makanan Ultra Proses Ternyata Memengaruhi Kesehatan Mental
4 Tips Memilih Gamis 2025 yang Nyaman Dipakai Sehari-hari, Yuk Simak!