Liputan6.com, New York - Sejak sempat melemah hingga ke level Rp 12.900 per dolar AS, rupiah terus menunjukkan penguatan. Di awal pekan terakhir tahun 2015 ini, nilai tukar rupiah bahkan sempat menyentuh level Rp 12.397 per dolar AS.
Kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia, Senin (29/12/2014), menunjukkan nilai tukar rupiah menguat ke level Rp 12.434 per dolar AS. Nilai tukar rupiah menguat 33 poin dari perdagangan sebelumnya pada 24 Desember lalu di level Rp 12.467 per dolar AS.
Sementara data valuta asing (valas) Bloomberg, mencatat nilai tukar rupiah sempat menguat di level Rp 12.400 per dolar AS pada perdagangan pukul 9:50 waktu Jakarta. Hingga menjelang siang, nilai tukar rupiah masih berkutat di kisaran Rp 12.397 per dolar AS hingga Rp 12.463 per dolar AS.
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta menjelaskam, membaiknya data ekonomi AS seiring dengan buruknya data ekonomi Jepang dan Eropa membuat dolar semakin bergerak menguat. Hebatnya, dalam kondisi tersebut, nilai tukar rupiah masih mampu menunjukkan penguatan.
"Bahkan ketika mayoritas mata uang dunia melemah terhadap dolar pekan lalu, rupiah berhasil menguat tajam hingga ke level RP 12.400 per dolar AS," katanya.
Penguatan rupiah juga dapat menjadi peluang bagi pemerintah untuk mengenalkan skema subsidi tetap pada bahan bakar minyak (BBM) tahun depan. Terlebih lagi meningat ruang penguatan nilai tukar rupiah masih cukup terbuka. (Sis/Gdn)
Jelang Tutup Tahun, Nilai Tukar Rupiah Perkasa
Di awal pekan terakhir tahun 2015, nilai tukar rupiah sempat menyentuh level Rp 12.397 per dolar AS.
diperbarui 29 Des 2014, 12:13 WIBDiterbitkan 29 Des 2014, 12:13 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
SMRC: Pramono Anung-Rano Karno Satukan Pendukung Ahok dan Anies di Pilkada Jakarta 2024
VIDEO: Pertamina Pastikan Pertamax Aman Digunakan
Ciri-ciri Kolesterol Tinggi pada Wanita, Waspadai Gejala Ini
Donald Trump Tunjuk Kash Patel Jadi Kepala FBI
Pilkada Depok 2024, Tim Pemenangan Supian-Chandra Sebut Unggul di 6 Kecamatan
Lomba Sihir Meriahkan Nongkrong Bareng Twister di Bekasi
Apa Itu Teori Kontras Wajah yang Jadi Tren Makeup di TikTok?
Program 3 Juta Rumah Didukung Lintas Kementerian, Bakal Berhasil?
Top 3 Tekno: Peluang Finlandia Bangun Pusat Data di Indonesia Terpopuler
CRC: Pasangan Gusnar-Idah Dipastikan Pemenang Pilgub Gorontalo
Kemeriahan Malam Puncak 29th Asian Television Awards
VIDEO: Joe Biden bersama Keluarga Menghadiri Upacaya Penyalaan Pohon Natal di Nantucket