Liputan6.com, Malang - Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, Jawa Timur, menawarkan tempat pembuangan akhir (TPA) Supit Urang ke investor. Di tempat pembuangan sampah tersebut memiliki potensi gas metan yang cukup besar dan bisa dijadikan sebagai energi alternatif.
"Sudah beberapa investor yang menyatakan berminat untuk mengelola TPA Supit Urang. Salah satu investor yang tertarik masuk itu dari Jakarta," kata Walikota Malang, M Anton, Rabu (7/1/2015).
Pemkot Malang saat ini masih melakukan feasibility Study (FS) untuk mengetahui potensi gas metan yang dihasilkan TPA Supit Urang. Setiap harinya ada sebanyak 420 ton sampah yang masuk ke TPA seluas 32 hektar tersebut.
Pemkot Malang sendiri sejauh ini sudah memanfaatkan gas metan di TPA Supit Urang untuk energy alternatif bagi masyarakat sekitar. Sampai saat ini sudah ada 420 kepala keluarga (KK) yang menggunakan gas metan dari TPA itu sebagai energi alternatif.
"Investor yang mau masuk dan mengelola TPA Supit Urang, bisa memanfaatkannya untuk pengisian baterai atau energi alternatif lainnya," tandas Anton.
Pemkot Malang sebenarnya menginginkan membentuk kampung mandiri energi. Yaitu masyarakat sekitar TPA Supit Urang yang menggunakan gas metan dari sampah itu untuk memenuhi kebutuhan energinya sehari – hari.
"Sehingga TPA tidak hanya menjadi tempat pembuangan sampah saja, tapi bisa bermanfaat secara ekonomi dan bisa menjadi kawasan mandiri energi," kata Anton. (Zainul A/Ahm)
Pemkot Malang Tawarkan TPA Supit Urang ke Investor
Tempat pembuangan sampah tersebut memiliki potensi gas metan yang cukup besar, dan bisa dijadikan sebagai energi alternatif.
Diperbarui 07 Jan 2015, 16:07 WIBDiterbitkan 07 Jan 2015, 16:07 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
KPK: Aparat Minta THR ke Masyarakat Termasuk Pungli
Sukses Tekuk Bahrain, Rizky Ridho: Semua Pemain Berjuang untuk Menang
Jadi Pahlawan Kemenangan, Ole Romeny Senang Melihat Kebahagiaan Anak-anak atas Kesuksesan Skuad Garuda Menekuk Bahrain
Sindrom Kessler, Benarkah Bisa Sebabkan Bencana Luar Angkasa?
Raih 3 Poin Berharga, Timnas Indonesia Buka Peluang untuk Lolos ke Piala Dunia 2026
Patrick Kluivert dan Dragan Talajic Merasakan Panasnya Jakarta dengan Setelan Jas yang Rapi
Aplikasi iPhone Wajib Dicoba untuk Jalani Ramadan 2025 dengan Lebih Mudah, Apa Saja?
Kabupaten Bandung Rawan Bencana, BPBD Ingatkan Warga Selalu Waspada
Cara Menghilangkan Sial Menabrak Kucing: Panduan Lengkap Mengatasi Mitos dan Kenyataan
Gol Tunggal Ole Romeny Amankan 3 Poin untuk Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Bulan Syawal: Lebih dari Idul Fitri, Sejarah Pertempuran, dan Keutamaan yang Memukau
Timnas Indonesia Berhasil Kalahkan Bahrain 1-0