Liputan6.com, Jakarta - Pelemahan rupiah yang telah mencapai 13.200 per dolar AS mulai meresahkan para pengusaha terutama kelas menengah ke bawah. Melihat kondisi tersebut, Wakil Ketua Umum KADIN Yugi Prayanto berharap Bank Indonesia (BI) dapat menggelar pertemuan khusus guna mendengar keluhan dan usulan para pengusaha.
"Pengusaha cuma butuh stabilitas rupiah. Tapi sampai saat ini belum ada undangan dari BI untuk berbicara dengan Kadin soal pelemahan rupiah," katanya di Jakarta, Sabtu (15/3/2015).
Yugi mengungkapkan, BI seharusnya mengundang seluruh pengurus Kadin dari berbagai pelosok Indonesia sebelum rupiah tergelincir lebih jauh. Dia menjelaskan, para eksportir seperti kerajinan tangan di Bali tentu mendapat untung dari pelemahan rupiah.
Tapi pemerintah juga harus memikirkan para pelaku usaha yang bahan bakunya masih impor. Dia menjelaskan, sejauh ini pakan gandum untuk ternak masih impor dan nilainya mencapai triliunan rupiah.
"Kuncinya membuka peluang industri dari hulu ke hilir dan mempermudah investasi. Sekarang investor juga harus hitung-hitung kapan balik modalnya, kalau lebih dari lima tahun, mereka tak akan mau," tutur Yugi.
Kemudahan investasi juga dapat membantu para pengusaha menggenjot bidang ekspornya.
Yang jelas, pengusaha hanya berharap pemerintah dapat menjaga stabilitas rupiah sebagaimana tugasnya. Jika tidak, hal itu dianggap Yugi akan menyulitkan pengusaha untuk menghitung potensi laba rugi dari bisnis yang dijalaninya. (Sis/Nrm)
Pengusaha Minta BI Dengar Keluhan Soal Rupiah
BI seharusnya mengundang seluruh pengurus Kadin dari berbagai pelosok Indonesia sebelum rupiah tergelincir lebih jauh.
Diperbarui 14 Mar 2015, 17:36 WIBDiterbitkan 14 Mar 2015, 17:36 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Keistimewaan Manchester United Menurut Gus Kautsar walau Puasa Gelar Lebih Satu Dekade
Kemacetan Horor di Pelabuhan Tanjung Priok, Pakar: Tanda Sistem Logistik Bermasalah
RUU Masyarakat Adat Mendesak Disahkan, Lindungi Hak Tradisional dan Wilayah Leluhur
Para Ilmuwan Rekam Cumi Kolosal Setelah 1 Abad Ditemukan
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 19 April 2025
Libur Panjang Paskah, 108.647 Tiket Kereta Api Jarak Jauh Ludes Terjual
Sosok Hamzah Fansuri Pujangga Kontroversial yang Karyanya Terdaftar di Memory of the World Register UNESCO
Gunung Prau via Patak Banteng, Jalur Pendakian Tanpa Pantangan Aneh
Bacaan dan Keutamaan Ayat Kursi yang Viral usai Dibaca Amad Diallo Winger Manchester United
Detik-Detik Menegangkan Penangkapan 2 Kapal Vietnam di Laut Natuna Utara
Modus Ngaku Pemilik Pertama dan Tawarkan Balik Nama, Warga Pemalang Kehilangan Mobil saat Hendak Bayar Pajak
Cuaca Buruk, Penerbangan Lion Air Gagal Mendarat di Lampung dan Dialihkan ke Palembang