Perbaiki Kondisi Ekonomi Indonesia
Tantangan Ketua Umum Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Indonesia terpilih yang akan menggantikan Rosan P. Roeslani, adalah ikut memperbaiki kondisi ekonomi bangsa yang saat ini tengah terganggu akibat pandemi Covid 19.
Wakil Ketua Kadin Indonesia Arsjad Rasjid, mengaku siap menjawab tantangan tersebut. Kata dia, salah satu solusi dari permasalahan ekonomi bangsa saat ini, adalah menyelesaikan permasalahan kesehatan masyarakat.
"Kalau permasalahan kesehatan teratasi, permasalahan ekonomi sedikit banyaknya juga akan teratasi," ujar Arsjad Rasjid dalam sambutannya di acara buka bersama yang digelar Kadin Banten, dikutip Kamis (22/4/2021).
Selain itu, untuk menyelesaikan permasalahan ekonomi bangsa, sektor UMKM juga perlu didorong. Karena jumlah dan peran UMKM di Indonesia cukup signifikan dalam menopang perekonomian bangsa. Calon Ketua Umum Kadin ini mengingatkan, UMKM harus dibantu dalam kemudahan berusaha.
Hal yang perlu diingat menurutnya adalah tidak ada satu solusi, yang bisa menyelesaikan permasalahan bangsa. Setiap masalah, butuh solusinya masing-masing.
Bersinergi Antara Pusat dan Daerah
Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Bidang Pengembangan Pengusaha Nasional Arsjad Rasjid memaparkan langkah untuk mendorong perekonomian di daerah dan nasional di tengah pandemi.
Ia mengajak pengurus Kadin Pusat dan Kadin Daerah (sampai kabupaten/kota), bersinergi sekaligus terus mencari inovasi untuk membuka berbagai peluang usaha. Sekaligus bahu membahu melahirkan pengusaha baru. Oleh karena itu, ke depan pengurus Kadin pusat dan daerah harus berjalan beriringan.
Ia mengingatkan agar semua pihak saling membantu untuk mendorong penambahan jumlah pengusaha di Indonesia agar bisa membuat lapangan pekerjaan yang lebih besar. Dengan membuat lapangan kerja lebih besar, maka dapat mengurangi kemiskinan.
Karena itu, ia akan terus mendorong pengembangan kewirausahaan dan kompetensi sehingga semakin banyak wirausahawan.
"Salah satu pilar ketiga visi saya memajukan Kadin di masa depan adalah pengembangan kewirausahaan dan kompetensi. Seperti yang kita ketahui bersama kewirausahaan memegang peranan yang penting di dalam perekonomian kita, khususnya UMKM yang telah berulang kali membuktikan resilience-nya ketika terjadi krisis ekonomi, ujar Arsjad, Rabu (21/4/2021).
Calon Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2021-2026 ini menilai, Kadin dapat memainkan peran yang strategis dalam menjadi katalisator bagi pertumbuhan pengusaha nasional dan UMKM serta pengembangan kompetensinya. Hal ini bisa dicapai antara lain dengan mendirikan innovation hub untuk berbagi ilmu, pengalaman dan melakukan program mentoring kepada UMKM dan pengusaha muda.
Penciptaan pengusaha muda ini merupakan keharusan, karena itu perlu juga mendorong peningkatan kualitas dan kapasitas pengusaha kita melalui program vocational training.
Di era digital seperti saat ini, kata Arsjad, perlu mengakselerasi ekosistem usaha yang berbasiskan data dan ekonomi digital. Perkembangan teknologi digital telah mengubah cara berusaha dan berinteraksi dengan konsumen sehingga perlu beradaptasi untuk menjadi tetap relevan.
"Collaboration is better than competition," katanya.

Berita Terbaru
Rafael Leao Masuk dalam Radar Chelsea, Bakal Direkrut Musim Panas 2025
5 Hero yang Cocok Pakai Item Cursed Helmet di Patch 1.9.56 Mobile Legend
Harta Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti, Punya Tanah di Jaksel dan Alphard Hibah
VIDEO: Prabowo Resmi Lantik Brian Yuliarto Jadi Mendikti Saintek
6 Potret Kebersamaan Steffi Zamora dan Nino Fernandez, Salfok Pakai Outfit Senada
Kini Warga Bisa Setor Minyak Jelantah di Alfamart, Dapat Duit
Kemenkum Sambut Baik Inisiasi Pemenuhan Kuota 10 Persen Keterwakilan Penyandang Disabilitas di Parlemen
Apa Tujuan Utama dari Pancasila: Memahami Fungsi dan Peranan Dasar Negara Indonesia
450 Inspiring Kindness Quotes to Brighten Your Day
Respons Nindy Ayunda Dikabarkan Telah Menikah dengan Dito Mahendra
Memahami 2 Kepribadian Bipolar: Gejala, Penyebab, dan Penanganan
Theo Hernandez Dapat Kartu Merah di Liga Champions, Ubah Dominasi AC Milan Jadi Kekalahan dan Tersingkir dari Kompetisi