Liputan6.com, Jakarta - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mendapatkan kunjungan dari Menteri Luar Negeri Vietnam H.E Mr Pham Binh Minh di Istana Kepresidenan, Jakarta pada Kamis (25/6/2015). Pertemuan tersebut membahas mengenai potensi kerja sama yang bisa dijalin antara kedua negara.
Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi menjelaskan, pertemuan tersebut menghasilkan kesepakatan yaitu peningkatan kerja sama perdagangan antara Vietnam dan Indonesia. Selama ini memang telah terjalin kerja sama perdagangan antara kedua negara. Namun kerja sama perdagangan tersebut belum maksimal.
"Kedua negara sepakat meningkatkan target perdagangan antar keduanya mencapai US$ 10 miliar atau Rp 130 triliun (estimasi kurs: 13.000/ per dolar AS) hingga tahun 2018," kata Retno di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (25/6/2015).
Kedua belah pihak akan melakukan pertemuan lanjutan untuk membahas lebih rinci dari kerja sama perdagangan tersebut. Terdapat potensi dari Indonesia yang bisa diekspor ke Vietnam dan juga sebaliknya.
Peningkatan kerja sama ini dijelaskan Retno juga dalam rangka memperingati 60 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dengan Vietnam. Kedua negara juga telah memiliki strategic partnership sejak 2013.
‎Retno menambahkan saat ini Indonesia menjadi salah satu negara dengan urutan ke 27 dengan jumlah investasi terbesar di Vietnam. ‎"Presiden Indonesia juga mengucapkan terima kasih dalam rangka membantu investor Indonesia ygang berinvestasi di Vietnam," paparnya.
Seakan tidak mau kalah dengan itu, untuk membantu para investor dari Vietnam, Jokowi juga akan terus memperbaiki perizinan investasi di berbagai sektor‎ demi membantu mempercepat pertumbuhan ekonomi Indonesia. (yas/Gdn)
Menlu Vietnam Sepakat Tingkatkan Perdagangan dengan RI
Peningkatan kerja sama Indonesia dan Vietnam dalam rangka memperingati 60 tahun hubungan diplomatik antara kedua negara.
Diperbarui 25 Jun 2015, 12:25 WIBDiterbitkan 25 Jun 2015, 12:25 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Baim Wong dan Paula Verhoeven Resmi Bercerai, Ini Pesan Adem Ustadz Adi Hidayat
Tambal Lini Serang, Manchester United Bidik Striker Murah dari Bundesliga
KPK Geledah 7 Lokasi Terkait Kasus Dana Hibah Jatim, Sita Dokumen hingga Bukti Elektronik
Rentetan Kasus Kekerasan Seksual oleh Oknum Dokter, Ada Kerapuhan Tata Kelola Sistem Kesehatan?
Eminem Zodiac Sign: Exploring the Astrological Profile of a Rap Icon
Babat Gongso, Kuliner Khas Semarang yang Jadi Bukti Kedatangan Laksamana Cheng Ho
Mendorong Pertumbuhan UMKM Lokal Melalui Kemudahan Akses Pembayaran Digital
Warna Kucing dan Mitosnya, Lebih dari Sekadar Lucu
Polisi Amankan Jukir Liar di Tanah Abang yang Patok Tarif Rp60 Ribu
Inter Milan Ungguli Barcelona dalam Perburuan Striker Ganas Kanada
Pengusaha Mebel Cirebon Merana Akibat Kebijakan Tarif Trump, Ini Permintaan HIMKI kepada Pemerintah
Mantan Kades Jadi Buronan Polisi Indragiri Hilir, Larikan Dana Desa Rp1,3 Miliar