Liputan6.com, New York - Sejak putus sekolah pada usia 16 tahun dan memulai bisnisnya sendiri hingga saat ini, miliarder Richard Branson banyak mengambil pelajaran dari ratusan perusahaan. Sepanjang mengelola bisnis tersebut, ia bertemu dan juga bekerja sama dengan banyak pengusaha yang memiliki pemikiran yang brilian.
"Tidak ada pengusaha yang memiliki jalan hidup yang sama. Setiap pengusaha sukses selalu memiliki jalannya sendiri-sendiri," jelas pendiri Virgin Group terseubt dalam blog. "Cara berpikir setiap pengusaha berbeda-beda, dan itu yang membuat mereka sukses," tambah dia.
Namun dari 50 tahun membangun bisnis hingga sukses seperti saat ini, Richard Branson melihat ada beberapa ketrampilan yang selalu dimiliki oleh para pengusaha yang sukses.
Advertisement
Seperti dikutip dari CNBC, Minggu (5/2/2017), berikut ini lima keterampilan yang selalu dan harus dimiliki oleh pengusaha:
Baca Juga
1. Mau mengambil risiko
Orang yang paling beruntung dalam berbisnis adalah mereka yang sudah menyiapkan segala hal untuk menghadapi berbagai risiko," tulis Branson.
"Kita semua sebenarnya bisa membuat keberuntungan sendiri dengan mau mengambil risiko yang memang diperlukan. Risiko tersebut menjadi pintu untuk mearih kesuksesan," jelas dia.
2. Merangkul kegagalan
Tak semua bisa meraih kesuksesan saat menjalankan usahanya pertama kali. Berbisnis seperti bermain catur raksasa. Anda harus belajar dari kegagalan. Pengusaha sukses tak takut untuk gagal. Mereka meraih sukses dari kegagalan. Pendiri Spanx Sara Blakely bahkan mengatakan kegagalan adalah rahasia kesuksesannya.
Berpikir Besar
3. Berpikir besar
Ketika saya memulai bisnis Virgin, saya tidak melihat bisnis itu sendiri. Saya belihat yang lebih besar. Pengusaha sukses akan memiliki ide untuk menjadikan sebuah bisnis menjadi besar.
4. Membangun tim yang baik
Adalah dongeng jika Anda bermimpi bisa membangun bisnis sendiri. Anda membutuhkan sebuah tim yang membantu membangun bisnis dari kecil.
Anda harus mendelegasikan ide-ide Anda kepada tim dan tim tersebut akan mewujudkannya. Pendiri Facebook mengatakan bahwa untuk menjadi besar di dunia ini tidak bisa dilakukan satu orang. Oleh karena itu Anda harus memiliki tim.
5. Kemampuan komunikasi
Komunikasi membuat dunia bisa berputar. komunikasi bisa menghubungkan satu manusia dengan manusia lain. Komunikais juga memungkinkan seseorang untuk belajar.
Komunikasi yang bukan hanya mampu sekedar berbicara. Namun bisa membuat atau menerjemahkan ide ke dalam kata-kata sehingga bisa dilaksanakan dengan baik.
Advertisement