Liputan6.com, Jakarta Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan harapan perbaikan perekonomian kepada calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang nanti terpilih sebagai pemenang Pilkada DKI Jakarta.
Luhut mengatakan, saat ini kondisi perekonomian global masih belum sesuai harapan, namun Pemerintah telah berhasil menjaga kondisi perekonomian nasional dengan baik.
Baca Juga
"Secara nasional bagus, memang belum sesuai yang kita harapkan karena secara global ekonomi dunia juga enggak terlalu bagus," kata Luhut, usai mengikuti pemilihan suara, di Tempat Pemungutan Suara 3 RW 2, Kelurahan Kuningan Barat, Jakarta, Kamis (15/2/2017).
Advertisement
Luhut berharap, Gubernur yang nantinya terpilih sebagai pemenang dapat meningkatkan produktivitas perekonomian. Juga sesuai arahan Presiden Joko Widodo untuk melaksanakan efisiensi.
"Harapan kita sekarang, Presiden menekankan untuk efisiensi, produktivitas kita tingkatkan di segala lini," tutur Luhut.
Luhut melanjutkan, perekonomian harus dijaga dengan baik dengan menyeimbangkan fiskal dan moneter, sehingga dapat menggairahkan iklim investasi. "Jadi bagaimana fiskal dan moneter dibuat seimbang sehingga mendorong orang investasi," ucapnya.
Luhut juga menyoroti pembangunan di DKI Jakarta yang saat ini sudah lumayan. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan adanya perbaikan infrastruktur dan perekonomian yang baik.
"Sekarang sudah bagus, kita lihat paling tidak enggak ada banjir lagi. Kita lihat kemarin itu hujan deras sekali, enggak banjir. Kita harus akui juga. Perekonomian oke, perputaran uang paling banyak di sini. Saya kira lumayan," tutup Luhut.