Liputan6.com, Jakarta - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) meluncurkan program inkubasi bisnis untuk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) yang diberi nama BRIncubator di Solo, Jawa Tengah, Jumat (28/9/2018).
Direktur Mikro dan Kecil BRI Priyastomo mengatakan, BRIncubator merupakan program yang berorientasi pada pemberian akses pembiayaan dan peningkatan kapasitas serta kapabilitas UMKM secara digital dan fokus pada validasi ekspor.
"Program inkubasi yang fokus kepada pelaku UMKM sektor pariwisata, pertanian subsektor kuliner, fashion, dan kriya ini bertujuan memoderninsasi UMKM agar berbasis teknologi dan dapat menciptakan teknopreneur di seluruh pelosok Indonesia," kata dia di depan para UMKM terpilih peserta BRIncubator di Hotel Best Western Solo Baru, Jumat (28/9/2018).
Advertisement
Baca Juga
Untuk gelombang pertama ini, BRIncubator akan melibatkan 500 UMKM dari 5 kota yang terpilih, yaitu Solo, Bandung, Malang, Makasar dan Padang. Ke depan, program ini akan diperluas sehingga dapat menjangkau lebih banyak peserta dan kota di seluruh wilayah Indonesia.
"BRI ingin fokus pada pemberian ruang dan pendampingan melalui fasilitas yang bisa mendorong kemajuan dan berdampak pada ekonomi lokal dan nasional," ujarnya.
Menurut dia, BRIncubator juga dilaksanakan dengan menggandeng para pakar UMKM, baik bertaraf lokal maupun nasional. Oleh sebab itu, diharapkan para pelaku UMKM bisa mendapatkan nilai tambah yang signifikan karena mendapatkan pengetahuan yang lebih riil dan konkret dalam menjalankan bisnis UMKM.
"Rangkaian kegiatan BRIncubator terdiri dari roadshow, seminar, workshop, bootcamp. Selama rangkaian kegiatan inkubasi bisnis tersebut para UMKM akan selalu dimonitor perkembangannya," kata dia.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Hadiah Utama
Pada tahap akhir program BRIncubator akan dipilih 30 UMKM di program inkubasi dan 30 UMKM di program akselerasi. Selanjutnya 3 UMKM terbaik akan mendapatkan hadiah berupa award untuk pengembangan usahanya.
"Total award itu sebesar Rp 250 juta. Setelah program ini selesai para UMKM akan tetap kami dampingi melalui 53 Rumah Kreatif BRI yang telah tersedia di berbagai kota di Indonesia," ujarnya.
Melalui program tersebut diharapkan memberikan kontribusi positif dari seluruh pihak untuk memajukan para pelaku UMKM di Tanah Air. Dengan pendampingan itu, sampai akhir Desember para UMKM sudah bisa melakukan ekspor.
"Kami berharap dengan program inkubasi, para pelaku UMKM Indonesia agar siap bersaing di kancah global pada era digital," harapnya.
Kegiatan peluncuran program BRIncubator itu juga dihadiri oleh Kepala Bagian Pengawasan Industri Keuangan Non-Bank (UKNB) Pasar Modal dan Edukasi serta Perlindungan Konsumen Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Solo, Tito Adji Siswantoro.
Selanjutnya, launching program tersebut ditandai dengan penekanan tombol yang dilakukan Priyastomo, Direktur Mikor dan Kecil Bank BRI yang didampingi oleh Tito Adji Siswantoro.
(Fajar Abrori)
Advertisement