Liputan6.com, Jakarta - Indonesia merupakan negara ekspor kopi terbesar keempat di dunia, namun harga kopi di ibukota Jakarta terhitung mahal dan berada di nomor 13 di dunia.
Peringkat itu berasal dari laporan UBS perihal harga kopi termahal di berbagai penjuru dunia. Indonesia yang berada di peringkat 13 berarti memiliki kopi yang lebih mahal dari di Roma, Italia (75), Tokyo, Jepang (26), Amsterdam, Belanda (38), dan London, Inggris (19).
Dalam studi ini, UBS berkonsultasi ke para ahli mengenai berapa harga secangkir kopi hitam (Americano) ukuran reguler, tanpa menghitung harga gula dan susu.
Advertisement
Artikel kopi di Jakarta lebih mahal dari Roma dan Milan menyedot perhatian pembaca di kanal bisnis Liputan6.com.
Ingin tahu artikel terpopuler lainnya di kanal bisnis? Berikut tiga artikel terpopuler di kanal bisnis yang dirangkum pada Sabtu (2/3/2019):
1.Kopi di Jakarta Lebih Mahal dari Roma dan Milan
Indonesia merupakan negara ekspor kopi terbesar keempat di dunia, namun harga kopi di ibukota Jakarta terhitung mahal dan berada di nomor 13 di dunia.
Peringkat itu berasal dari laporan UBS perihal harga kopi termahal di berbagai penjuru dunia. Indonesia yang berada di peringkat 13 berarti memiliki kopi yang lebih mahal dari di Roma, Italia (75), Tokyo, Jepang (26), Amsterdam, Belanda (38), dan London, Inggris (19).
Dalam studi ini, UBS berkonsultasi ke para ahli mengenai berapa harga secangkir kopi hitam (Americano) ukuran reguler, tanpa menghitung harga gula dan susu.
Berita selengkapnya baca di sini
2.6 Bos dengan Gaji Paling Fantastis di Dunia, Siapa Saja?
Menjadi seorang pemimpin di sebuah perusahaan besar memang sudah sepatutnya mendapatkan gaji yang besar. Besarnya tanggung jawab membuat para bos ini pantas gaji dengan angka fantastis.
Tahukah Anda ternyata ada beberapa bos dari seluruh dunia yang memilki gaji dengan angka bombastis.Mau tahu siapa saja mereka dan seberapa banyak yang mereka dapatkan?. Salah satu Frank Bisignano dengan bayaran USD 102,2 juta atau Rp 1,43 triliun.
Setelah menciptakan Apple Pay pada 2014, ia mendapatkan bayaran yang sungguh fantastis yaitu mencapai USD 102,2 juta setara Rp 1,43 triliun.
Berita selengkapnya baca di sini
3. 7 Usaha Kecil dengan Potensi Laba Besar, Apa Saja?
Bila Anda berpikir untuk memulai sebuah bisnis harus dengan memiliki modal besar, kini cobalah untuk mengubah mindset tersebut. Modal yang besar belum menjamin sebuah bisnis akan berjalan dan menguntungkan.
Sebaliknya, bisnis dengan modal kecil namun sesuai dengan passion dan dijalani dengan kesungguhan hati, bukan tak mungkin akan menjadi besar.
Berikut ini contoh usaha kecil dan profesi menguntungkan dengan laba besar yang dapat Anda pilih untuk menambah penghasilan Anda, seperti dikutip dari situs perbandingan dan pengajuan produk keuangan HaloMoney.co.id. Salah satunya bisnis catering.
Berita selengkapnya baca di sini
Â
Saksikan video pilihan di bawah ini:
Â