Selain Royke Tumilaar, 4 Bankir Bank Mandiri Ini Juga Jadi Direksi BNI

BNI telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Rabu, 2 September 2020.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 02 Sep 2020, 16:50 WIB
Diterbitkan 02 Sep 2020, 16:50 WIB
2019, Bank Mandiri Cetak Laba Bersih Rp 27,5 Triliun
Dirut Bank Mandiri, Royke Tumilaar (tengah) bersama Direktur Consumer & Retail Transaction Hery Gunardi (kiri) dan Pejabat Eksekutif Keuangan dan Strategi Silvano Rumantir (kanan) saat penyampaian paparan kinerja Bank Mandiri triwulan IV-2019, Jakarta, Jumat (24/1/2020). (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Liputan6.com, Jakarta - Selain Royke Tumilaar, terdapat nama lain yang turut pindah dari PT Bank Mandiri Tbk ke PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI). Nama lain tersebut adalah Silvano Rumantir David Pirzada, Muhammad Iqbal, dan Novita Widya Anggraini.

PT Bank Negara Indonesia Tbk atau Bank BNI telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Rabu, 2 September 2020. Dalam rapat tersebut, perseroan menunjuk Royke Tumilaar sebagai Direktur Utama Bank BNI.

Royke Tumilaar sendiri sebelumnya merupakan Direktur Utama Bank Mandiri. Tak hanya itu, 4 orang bankir lainnya juga mengikuti kepindahan Royke dari Bank Mandirk ke Bank BNI.

Pertama yakni Silvano Rumantir, mantan Direktur Keuangan dan Strategi Bank Mandiri yang kini duduk menjabat sebagai Direktur Corporate Banking Bank BNI.

Kedua, mantan Senior Executive Vice President Wholesale Risk Bank Mandiri David Pirzada yang diberi kursi Direktur Manajemen Risiko oleh Bank BNI.

Berikutnya, mantan Senior Vice President SME Banking Muhammad Iqbal. Di Bank BNI, Iqbal berposisi sebagai Direktur Bisnis Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).

Terakhir, mantan Senior Vice President Strategy & Performance Management Bank Mandiri Novita Widya Anggraini. Berdasarkan hasil RUPSLB, Novita ditunjuk sebagai Direktur Keuangan BNI.

Sementara itu, hanya ada 4 direksi BNI yang bertahan. Mereka adalah Adi Sulistiowati yang dia yang menjadi Wakil Direktur Utama, Sis Apik Wijayanto sebagai Direktur Hubungan Kelembagaan, YB Hariantono sebagai Direktur Teknologi Informatika dan Operasional, serta Bob Ananta selaku Direktur Human Capital dan Kepatuhan.

Di sisi lain, ada dua bankir BNI yang dapat promosi sebagai direksi, yakni Henry Panjaitan sebagai Direktur Tresuri dan Internasional, serta Ronny Vennir sebagai Direktur Layanan dan Jaringan. Meski demikian, BNI belum merombak jajaran komisarisnya.

** Saksikan "Berani Berubah" di Liputan6 Pagi SCTV setiap Senin pukul 05.30 WIB, mulai 10 Agustus 2020

Susunan Lengkap

Berikut susunan direksi dan komisaris baru BNI berdasarkan hasil RUPSLB:

Direksi

- Direktur Utama: Royke Tumilaar

- Wakil Direktur Utama: Adi Sulistyowati

- Direktur Corporate Banking: Silvano Rumantir

- Direktur Bisnis UMKM dan Jaringan: Muhammad Iqbal

- Direktur Keuangan: Novita Widya Anggraini

- Direktur Manajemen Risiko: David Pirzada

- Direktur Layanan dan Jaringan: Ronny Vennir

- Direktur Tresuri dan Internasional: Henry Panjaitan

- Direktur Human Capital dan Kepatuhan: Bob Tyasika Ananta

- Direktur Bisnis Konsumer: Corona Keyla K

- Direktur Teknologi Informasi dan Operasi: YB Hariantono

- Direktur Hubungan Kelembagaan: Sis Apik W

Komisaris

- Komisaris Utama/Komisaris Independen: Agus D Martowardojo

- Wakil Komisaris Utama/Komisaris Independen: Pradjoto

- Komisaris Independen: Sigit Widyawan

- Komisaris Independen: Asmawi Syam

- Komisaris Independen: Septian Hario S

- Komisaris Independen: Imam Sugema

- Komisaris: Joni Swastanto

- Komisaris: Askolani

- Komisaris: Ratih Nurdiati

- Komisaris: Susyanto.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya