Sejarah Singkat
PT Bank Negara Indonesia (Persero), Tbk (selanjutnya disebut “BNI”) pada awalnya didirikan di Indonesia sebagai Bank sentral dengan nama “Bank Negara Indonesia” berdasarkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang No. 2 tahun 1946 tanggal 5 Juli 1946. Kemudian, berdasarkan Undang-Undang No. 17 tahun 1968, BNI ditetapkan menjadi “Bank Negara Indonesia 1946”, dan statusnya menjadi Bank Umum Milik Negara. Selanjutnya, peran BNI sebagai Bank yang diberi mandat untuk memperbaiki ekonomi rakyat dan berpartisipasi dalam pembangunan nasional dikukuhkan oleh UU No. 17 tahun 1968 tentang Bank Negara Indonesia 1946.
Untuk memperkuat struktur keuangan dan daya saingnya di tengah industri perbankan nasional, BNI melakukan sejumlah aksi korporasi, antara lain proses rekapitalisasi oleh Pemerintah di tahun 1999, divestasi saham Pemerintah di tahun 2007, dan penawaran umum saham terbatas di tahun 2010. Karena hal itu, BNI kemudian mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya pada tahun 1996.
Visi dan Misi
BNI memiliki visi yaitu menjadi lembaga keuangan yang unggul dalam layanan dan kinerja secara berkelanjutan. Karena itulah, ada beberapa hal yang menjadi pendukung untuk tercapainya visi tersebut, antara lain:
- Memberikan layanan prima dan solusi digital kepada seluruh Nasabah selaku Mitra Bisnis pilihan utama.
- Memperkuat layanan internasional untuk mendukung kebutuhan Mitra Bisnis Global.
- Meningkatkan nilai investasi yang unggul bagi Investor.
- Menciptakan kondisi terbaik bagi Karyawan sebagai tempat kebanggaan untuk berkarya dan berprestasi.
- Meningkatkan kepedulian dan tanggung jawab kepada lingkungan dan Masyarakat.
- Menjadi acuan pelaksanaan kepatuhan dan tata kelola perusahaan yang baik bagi industri.

Berita Terbaru
UAH Bagikan Doa agar Selalu Sehat dan Kuat Selama Ramadhan, Amalkan di Akhir Sya’ban
Sertifikat Pagar Laut Bekasi Diduga Digadaikan ke Bank
Cara Membuat Air Chia Seed dan Cuka Apel untuk Mengenyahkan Lemak Perut
10 Kuliner Tradisional Ramadan Khas Indonesia
Habib Umar bin Hafidz Ijazahkan Dzikir Pendek Pelancar Rezeki, Amalkan Tiap Hari
Menyambut Ramadhan 2025, Ini 6 Hal yang Perlu Dipersiapkan
Band Sukatani Minta Maaf ke Polri, Mantan Kompolnas: Kebebasan Berekspresi Tidak untuk Dilarang
Inilah Jalur dan Terowongan Kereta Api Tertua di Pulau Jawa
Mengenal Paus Pembunuh Palsu yang Terdampar di Australia
Hoaks Cristiano Ronaldo ke NTT, Polisi Sarankan Ini
Kepala Daerah Jabar dari PDIP Tak Hadiri Retret di Magelang
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Sabtu 22 Februari 2025