Adhi Karya Dapat Tugas Bangun Parkir Container hingga Dermaga Wet Paddock untuk F1 Powerboat Danau Toba

Progres pembangunan kawasan F1 Powerboat Danau Toba sudah mencapai 88 persen. Kini tengah memasuki tahap finishing, dan direncanakan selesai pada Februari 2023.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 03 Feb 2023, 11:18 WIB
Diterbitkan 03 Feb 2023, 11:18 WIB
F1 Powerboat atau FI H20 World Series di Danau Toba, Sumatera Utara akan diselenggarakan pada 23 Februari 2023
F1 Powerboat atau FI H20 World Series di Danau Toba, Sumatera Utara akan diselenggarakan pada 23 Februari 2023 (dok: https://www.f1h2o.com )

Liputan6.com, Jakarta - PT Adhi Karya (Persero) Tbk mempersiapkan pembangunan untuk pelaksanaan kejuaraan dunia F1 Powerboat yang berlokasi di Danau Toba, Sumatera Utara.

Pada 2023, Indonesia untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah dalam kegiatan kejuaraan dunia perahu super cepat tersebut yang diselenggarakan oleh Union Internasionale Motonautique dengan nama F1H2O.

Direktur Operasi I Adhi Karya A Suko Widigdo mengatakan, hal ini menjadi kebanggaan tersendiri untuk perseroan lantaran turut andil dibalik layar perhelatan event dunia pertama kali di Indonesia.

"Kami pastinya turut bangga karena ada di balik layar acara besar ini dan kami akan memberikan yang terbaik untuk mendukung acara ini," kata Suko, Jumat (2/3/2023).

Saat ini, Adhi Karya mendapat mandat untuk mengerjakan beberapa persiapan. Antara lain, lahan parkir container seluas 12 ha, dermaga wet paddock, plaza landscape, serta bangunan utilitas prasarana pendukung event di kawasan Toba.

Secara keseluruhan, progres pembangunan kawasan F1H20 Danau Toba sudah mencapai 88 persen. Kini tengah memasuki tahap finishing, dan direncanakan selesai pada Februari 2023.

Suko menyampaikan, dalam proses pembangunan, ADHI juga turut melibatkan pekerja-pekerja lokal untuk membangun kawasan yang akan menjadi kebanggaan Indonesia dan masyarakat sekitar.

"Dengan adanya proyek ini, kawasan sekitar menjadi lebih tertata, nama daerah lebih dikenal mancanegara dan meningkatkan pertumbuhan UMKM serta dapat membuka lapangan kerja baru," tuturnya.

Tiket F1 PowerBoat Danau Toba Bakal Dijual Mulai 6 Februari 2023

F1 Powerboat atau FI H20 World Series di Danau Toba, Sumatera Utara akan diselenggarakan pada 23 Februari 2023
F1 Powerboat atau FI H20 World Series di Danau Toba, Sumatera Utara akan diselenggarakan pada 23 Februari 2023 (dok: https://www.f1h2o.com )

Sebelumnya, tiket gelaran balap perahu motor kelas dunia atau F1 PowerBoat di Danau Toba mulai dijual pada 6 Februari 2023. Nantinya, penjualannya akan dilakukan melalui platform resmi yang bekerja sama dengan PT Aviasi Pariwisata Indonesia alias InJourney.

Direktur Marketing and Consumer Experience InJourney, Maya Watono, tengah mempersiapkan peluncuran penjualan tiket FI Powerboat. Dimana ada sekitar 25 ribu penonton yang ditarget untuk bisa menyaksikan ajang balap bergengsi di Danau Toba ini.

"Nanti tanggal 6 kita akan ada official launching di platform Loket," ungkapnya usai Konferensi Pers F1 PowerBoat di Kementerian Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi, Kamis (2/2/2023).

Kendati begitu, Maya belum mau mengungkap berapa besaran harga tiket yang dijualnya tersebut. Dia memastikan seluruh detail mengenai tiket itu akan diumumkan dalam momen peluncuran, 6 Februari 2023.

"Besok kita akan umumkan semua harga dan di mana lokasi-lokasinya (membeli tiket), termasuk official partner yang akan bekerjasama dengan kami. Jadi besok akan kita umumkan dan tanggal 6 akan kita launching di Loket," sambung Maya.

 

Bisa Nonton di Warung

F1 Powerboat atau FI H20 World Series di Danau Toba, Sumatera Utara akan diselenggarakan pada 23 Februari 2023
F1 Powerboat atau FI H20 World Series di Danau Toba, Sumatera Utara akan diselenggarakan pada 23 Februari 2023 (dok: https://www.f1h2o.com )

Sementara itu, Direktur Utama InJourney Dony Oskaria menerangkan kalau nantinya pengunjung tak hanya bisa menonton di lokasi utama. Tapi juga bisa ikut menonton di warung-warung sekitar lokasi balap.

Selain itu, sejumlah restoran dan hotel pun akan diberikan akses untuk bisa menggelar nonton bareng gelaran F1 PowerBoat. Langkah ini, kata Dony, mampu memberikan dampak berganda bagi ekonomi di sekitar Danau Toba.

"Yang sudah terdata ada 30 ribu tempat, sehingga dampaknya akan dirasakan oleh masyarakat dan dibebankan biaya ke masyarakat," ungkapnya.

Infografis riwayat kecelakaan di Danau Toba
Infografis riwayat kecelakaan di Danau Toba (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya