Tol Bangkinang-Tanjung Alai sepanjang 24,7 Km Dibuka Gratis selama Natal dan Tahun Baru

Jalan Tol Bangkinang Tahap 1 (Bangkinang-Tanjung Alai) Tol Trans Sumatera sepanjang 24,7 km.dibuka secara fungsional untuk melancarkan arus libur Natal dan Tahun Baru 2024.

oleh Maulandy Rizky Bayu Kencana diperbarui 23 Des 2023, 17:40 WIB
Diterbitkan 23 Des 2023, 17:40 WIB
PT Hutama Karya (Persero) menambah satu ruas fungsional baru di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), yakni ruas Jalan Tol Bangkinang Tahap 1 (Bangkinang-Tanjung Alai) sepanjang 24,7 km. (Dok Hutama Karya)
PT Hutama Karya (Persero) menambah satu ruas fungsional baru di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), yakni ruas Jalan Tol Bangkinang Tahap 1 (Bangkinang-Tanjung Alai) sepanjang 24,7 km. (Dok Hutama Karya)

Liputan6.com, Jakarta - Berdasarkan keputusan resmi dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), PT Hutama Karya (Persero) secara resmi menambah satu ruas fungsional baru di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), yakni ruas Jalan Tol Bangkinang Tahap 1 (Tol Bangkinang-Tanjung Alai) sepanjang 24,7 km.

Ruas fungsional tersebut dibuka mulai 24 Desember 2023 hingga 3 Januari 2024, dari Pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB. Dengan tujuan mendukung kelancaran mobilitas masyarakat pada masa libur Natal 2023 dan Tahun Baru (Nataru) 2024.

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Tjahjo Purnomo mengatakan, sebelumnya perusahaan telah memberikan keterangan resmi terkait dua ruas jalan tol fungsional. Dengan penambahan ini maka terdapat total tiga ruas yang dibuka secara khusus di Jalan Tol Trans Sumatera.

"Ini diharapkan dapat mendukung konektivitas masyarakat dari Provinsi Riau menuju Sumatra Barat maupun sebaliknya. Selama fungsional, jalan tol ini masih belum bertarif atau gratis. Namun kami tetap menghimbau pengguna jalan tol yang akan melintas untuk tetap menyiapkan kartu UE dan melakukan tapping kartu," ujar Tjahjo, Sabtu (23/12/2023).

Hemat Waktu

Lebih lanjut, Tjahjo menambahkan, dengan kehadiran ruas jalan tol ini maka masyarakat dapat menghemat waktu tempuh dari Bangkinang menuju Tanjung Alai yang semula sekitar 40 menit jam menjadi hanya 20 menit saja.

"Selain itu, akses ke berbagai tempat wisata juga akan semakin mudah, seperti wisatawan dari Bangkinang yang ingin menuju Lereng Green View yang terletak di daerah Tanjung Alai untuk menikmati pemandangan dari Gunung Solok," ungkapnya.

"Atau, masyarakat Tanjung Alai yang ingin berwisata kuliner ke daerah Kampar menikmati Sate Lidah dan Kapiek Tak Bertulang sambil menyeruput Dadio," dia menambahkan.

Harus Hati-Hati

Sebagai informasi, pembukaan ruas jalan tol ini juga didukung oleh pemerintah setempat melalui kunjungan oleh Gubernur Riau, Edy Nasution dengan didampingi langsung oleh Project Director Hutama Karya Jalan Bangkinang-Pangkalan, Bambang Hendarto, dalam rangka meninjau kesiapan jalan tol yang akan difungsionalkan secara khusus, pada Kamis (21/12/2023) lalu.

"Dari total panjang jalan sejauh 25 km, sekitar 4 km masih dalam proses pengerjaan. Kami mengimbau agar masyarakat yang melintas tetap berhati-hati, mengingat masih ada sebagian jalan yang dalam tahap pembangunan," pungkas Edy.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Jasa Marga Operasikan Jalan Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Mulai 22 Desember 2023

Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere dibuka gratis
PT Jasa Marga melalui anak usaha PT Cinere Serpong Jaya (CSJ) resmi mengoperasikan Jalan Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere pada hari Jumat ini. (merdeka.com/Arie Basuki)

Sebelumnya, PT Jasa Marga (Persero) Tbk (JSMR) melalui anak usahanya PT Cinere Serpong Jaya (CSJ) selaku pengelola Jalan Tol Serpong-Cinere akan mengoperasikan Jalan Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere pada Jumat, 22 Desember 2023, pukul 00.00 WIB. 

Seksi 2 Pamulang-Cinere memiliki panjang 3,64 KM yang akan tersambung dengan Jalan Tol Cinere-Jagorawi Seksi 3B Ruas Krukut-Limo yang dikelola oleh PT Translingkar Kita Jaya (TLKJ).

Direktur Utama PT CSJ Mirza Nurul Handayani menuturkan, untuk Jalan Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere belum dikenakan tarif tol. Namun, bagi pengguna jalan baik dari arah Bogor menuju Serpong, Kunciran, Bandara serta sebaliknya, pengguna jalan akan tetap melakukan transaksi di Gerbang Tol (GT) Limo Utama, GT Limo 1 dan GT Limo 2 yang dikelola oleh PT TLKJ. 

"Ketika beroperasi, ujung dari main road Jalan Tol Serpong Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere di Km 35+262 akan tersambung langsung dengan main road dari Jalan Tol Cinere-Jagorawi Seksi 3B Ruas Krukut-Limo,” kata dia dalam keterangan resminya, Kamis (21/12/2023).

Dengan tersambungnya jalan tol dimaksud, pengguna jalan yang akan masuk atau keluar di Limo ataupun menerus dari atau menuju Jalan Tol Jagorawi tetap akan melakukan transaksi di GT Limo Utama, GT Limo 1 dan GT Limo 2 dengan besaran tarif tol untuk Jalan Tol Cinere-Jagorawi yang telah beroperasi sebelumnya.

Mirza juga mengimbau pengguna jalan untuk memastikan kecukupan saldo uang elektronik. Selain itu pengguna jalan juga perlu memastikan kecukupan bahan bakar kendaraan dan agar mematuhi rambu-rambu serta arahan petugas di lapangan. 


Siapkan Sarana Pendukung

Jalan Tol Serpong-Cinere
PT Jasa Marga (Persero) Tbk, melalui anak usahanya PT Cinere Serpong Jaya (CSJ) selaku pengelola Jalan Tol Serpong-Cinere akan mengoperasikan Jalan Tol Serpong-Cinere Seksi 2 Pamulang-Cinere pada Jumat, 22 Desember 2023, pukul 00.00 WIB. (Dok. Jasa Marga)

Untuk mendukung pengoperasian, PT CSJ juga telah menyiapkan sejumlah sarana pendukung di antaranya posko petugas Jasa Marga Siaga periode Nataru 2023/2024, menyiagakan petugas MCS (Mobile Service Customer Service), informasi pada DMS (Dynamic Message Sign), rambu-rambu petunjuk dan peringatan seperti batas kecepatan, rambu penunjuk arah dan lampu penerangan. 

Jalan Tol Serpong-Cinere terkoneksi dengan Jalan Tol Kunciran-Serpong, Jalan Tol Cengkareng-Batuceper-Kunciran dan Jalan Tol Cinere-Jagorawi yang merupakan bagian dari Jalan Tol JORR 2 Wilayah Barat.

Jalan Tol JORR 2 menambah alternatif dari dan menuju Bandara Soekarno-Hatta, sehingga pengguna jalan yang tinggal di sekitar Jabotabek juga dapat menghindari kepadatan yang berpotensi terjadi di Jalan Tol Sedyatmo yang merupakan akses utama dari Jalan Tol JORR 1 dan Jalan Tol Dalam Kota baik dari arah Tj. Priok maupun arah Cawang.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya