Siap-Siap, Harga Tiket Pesawat Garuda Indonesia Bakal Turun

Direktur Utama Garuda Indonesia Wamildan Tsani mengungkap kemungkinan turunnya harga tiket pesawat. Rencananya, harga itu akan turun pada periode libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

oleh Arief Rahman H diperbarui 20 Nov 2024, 10:45 WIB
Diterbitkan 20 Nov 2024, 10:45 WIB
Direktur Utama Garuda Indonesia Wamildan Tsani mengungkap kemungkinan turunnya harga tiket pesawat
Direktur Utama Garuda Indonesia Wamildan Tsani mengungkap kemungkinan turunnya harga tiket pesawat. Rencananya, harga itu akan turun pada periode libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

Liputan6.com, Jakarta Direktur Utama Garuda Indonesia Wamildan Tsani mengungkap kemungkinan turunnya harga tiket pesawat. Rencananya, harga itu akan turun pada periode libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

Dia mengamini ada hasil positif pembahasan Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat. Dia juga mendukung upaya tersebut sejalan dengan perintah Presiden Prabowo Subianto.

"Positif. Kami datang dengan aksi kita akan dukung perintah presiden untuk menurunkan harga tiket, kalau skemanya nanti disampaikan," tegas Wamildan di Kantor Kementerian BUMN, dikutip Rabu (20/11/2024).

Menurutnya, harga tiket pesawat turun bisa terjadi dalam satu bulan kedepan. Misalnya, pada periode Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru).

"Nanti di periode nataru. Nanti akan kita sampaikan detailnya," ungkapnya.

Wamildan bakal mengatur skema agar penurunan harga tiket pesawat tidak membuat rugi perusahaan. Menurutnya, upaya itu harus dilakukan dengan seluruh pihak terkait.

"Kalau seperti itu komponen ada beberapa stakeholder terkait akan dikolaborasikan tak bisa kita sendiri-sendiri, ada pihak lain juga, penyesuaian juga," urainya.

Kemenhub Masih Hitung

Sebelumnya, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) masih memunggu hasil kajian lintas kementerian terkait penurunam harga tiket pesawat. Dengan begitu, belum ditetapkan kapan harga tiket pesawat bisa turun.

“Kemenhub masih menunggu hasil rekomendasi Tim Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat. Jika rekomendasinya sudah keluar, Kemenhub akan menyampaikan informasi itu kepada publik secara transparan. Begitupun perihal kapan penurunan harga tiket itu bisa dilakukan,” ujar Juru Bicara Kementerian Perhubungan, Elba Damhuri, dalam keterangannya, dikutip Sabtu (16/11/2024).

 

 

Selaraskan Kebijakan

Ilustrasi Pesawat Terbang
Pesawat Terbang Garuda Indonesia (Liputan6.com/Fahrizal Lubis)

Elba menerangkan, Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat terdiri dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Kementerian Perhubungan, Kementerian Pariwisata, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Kementerian Keuangan, serta kementerian/lembaga terkait terus mengkaji rencana penurunan harga tiket pesawat secara komprehensif.

Harapannya, kajian tersebut dapat menyelaraskan semua kebijakan untuk menghasilkan rekomendasi dan usulan langkah yang perlu diambil. Menurutnya, Kemenhub telah memberikan sejumlah masukan sebagai pertimbangan, untuk mengupayakan tarif terjangkau bagi masyarakat. Pada saat yang sama menjaga kelangsungan industri penerbangan.

 

Efisiensi

Pesawat Airbus A330 Garuda Indonesia
Pesawat Airbus A330 Garuda Indonesia mendarat di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda di Blang Bintang, Provinsi Aceh pada 13 Juli 2021. (CHAIDEER MAHYUDDIN / AFP)

Selain melakukan kajian bersama Satgas Penurunan Harga Tiket Pesawat, Kemenhub juga intensif dan konsisten melakukan upaya untuk menstabilkan harga tiket pesawat. Salah satunya berdiskusi intensif dengan pihak maskapai.

"Maskapai penerbangan diharapkan dapat melakukan upaya efisiensi dan inovasi untuk mengelola harga tiket pesawat lebih terjangkau," kata Elba.

Sebagai informasi, tiket pesawat yang dibayarkan masyarakat terdiri dari komponen tarif jarak, pajak, iuran wajib asuransi, serta biaya tuslah/tambahan (surcharge). Untuk itu, dalam menurunkan harga tiket pesawat perlu keterlibatan berbagai pihak lintas sektor.

“Kemenhub selalu berupaya mendengarkan aspirasi masyarakat. Saat ini pemerintah terus bekerja untuk menurunkan harga tiket pesawat menjadi lebih murah, mengingat harga tiket tidak semata-mata melibatkan Kemenhub,” pungkas Elba.

Infografis Harga Tiket Pesawat Bakal Turun?
Infografis Harga Tiket Pesawat Bakal Turun? (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya