Liputan6.com, Valencia: Timnas senior Indonesia akan melakoni laga uji coba pertama di tur Spanyol melawan Andorra malam nanti di Stadion Luis Sunier Pico, Valencia malam nanti WIB. Timnas yang diarsiteki Alfred Riedl pantang anggap enteng menghadapi negara yang hanya berpenduduk 80 ribu jiwa tersebut.
Meski berperingkat di bawah Indonesia, timnas Andorra bukan tim yang mudah dikalahkan. Buktinya, Andora hanya kalah 0-1 ketika melawan Rusia dan tahun lalu hanya kalah 0-2 dari Belanda. Andora hanya tidak beruntung karena selalu bertemu tim-tim kuat di Eropa. Pertandingan besok bakal tidak mudah untuk timnas Indonesia.
"Semoga penampilan pemain tidak menurun dan tidak meremehkan lawan. Fisik pemain Andorra lebih tinggi dan kuat. Hal ini juga dapat menyulitkan kita," kata Riedl seperti rilis yang diterima wartawan.
Timnas yang berkekuatan 24 pemain diharapkan bisa mengatasi beberapa kendala yang mengadang. Diantaranya pengaruh perjalanan yang cukup lama, udara yang kering dan perbedaan waktu yang cukup lama.
"Pemain harus bisa mengatasi semua itu dan mampu menunjukkan performa yang terbaik," lanjutnya.
Pertandingan nanti akan berpengaruh kepada peringkat FIFA. Maka itu, timnas diharapkan bisa menang. Meski demikian, Riedl mafhum uji coba nanti hanya tahap awal dalam persiapan menuju Piala AFF 2014 Singapura- Vietnam.
"Program uji coba ke Spanyol ini sempurna, tempat latihan sempurna, makanan bagus, cuaca bagus, tapi kami hanya punya waktu yang sedikit. Semoga pemain bisa mengembalikan kondisi fisik mereka. Hanya Diego Michiels yang tak bisa tampil karena sakit," tegasnya.
Timnas Senior Tak Mau Anggap Enteng Andorra
Meski berperingkat di bawah Indonesia, Andorra kerap bermain melawan negara kuat di Eropa.
Diperbarui 26 Mar 2014, 17:51 WIBDiterbitkan 26 Mar 2014, 17:51 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
5 Model Baju Anak Perempuan Umur 10 Tahun yang Stylish dan Nyaman
5 Rekomendasi Parfum Pria Tahan Lama, Cocok Digunakan Dalam Berbagai Momen
Persaingan Ketat Lapangan Pekerjaan, Fresh Graduate Minta Gaji Berapa?
11 Tips agar Cepat Tidur untuk Tingkatkan Kualitas Hidup, Solusi Tepat Bebas dari Stres
6 Minuman Favorit Kopi Kenangan, Salah Satunya Juga Disukai di Luar Negeri
6 Outfit Jogging Wanita Hijab Simple, Tetap Catchy dan Nyaman Saat Olahraga
Mendagri soal Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa: Kita Kaji Dulu Alasannya Apa
5 Contoh Gambar Ilustrasi Kartun yang Menarik dan Mudah Dibuat
Biaya Hidup Kian Melonjak, Gaji Diatas UMR jadi Ideal?
PLN Icon Plus Hadirkan Beragam Solusi Dukung Digitalisasi Layanan Publik
VIDEO: Waspada! Kasus DBD di Jakarta Barat Meningkat!
Kebiasaan Nabi Muhammad sebelum Tidur yang Penting Ditiru, Lakukan Audit Harian