Liputan6.com, Yogyakarta: Sebanyak 10 pemain tim nasional Indonesia U-19 baru saja dinyatakan lulus dalam Ujian Nasional (UN) SMA 2014. Meski disibukkan dengan agenda latihan jelang Piala Asia, mereka tetap mampu membagi waktu untuk belajar dan mengikuti ujian susulan.
Pelatih timnas U-19, Indra Sjafri mengaku bangga dengan prestasi anak asuhnya. Ia mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah membantu para pemainnya dalam menuntut ilmu pendidikan.
"Terima kasih kepada pihak-pihak yang telah mensupport anak-anak yang telah ikut UAN sama sekolah mereka yang sudah memberikan kesempatan untuk ujian susulan. Itu peran serta guru yang ada di sekolah mereka," ujar Indra seusai memimpin latihan, Rabu (21/5/2014).
Selain dari sekolah formal, para pemain juga mendapat ilmu pendidikan lewat home schooling. Indra menganggap home schooling tersebut sangat membantu anak didiknya.
"Saya juga terima kasih kepada home schooling kak Seto yang telah membantu dalam belajar harian mereka di TC," ucapnya.
Jasa home schooling ini juga diterima secara positif oleh Muhammad Hargianto. Gelandang timnas U-19 tersebut mengaku terbantu dengan adanya home schooling yang diberikan seusai latihan.
"Ada belajar online lewat home schooling jadi masing-masing pemain dikasih paswordnya jadi kita bisa belajar dari situ," tuturnya. (Van)
Indra Sjafri Puas 10 Pemain Timnas Lulus Ujian
Pelatih asal Sumatera Barat itu mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah memberikan pendidikan pada para pemain.
diperbarui 22 Mei 2014, 08:41 WIBDiterbitkan 22 Mei 2014, 08:41 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Terungkap, Pria yang Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Gambir Ternyata Dibunuh Kakak Ipar
Profil Djan Faridz, Politisi yang Terseret Kasus Harun Masiku dan Pendiri Priamanaya Group
Apa Fungsi RAM dan Bagaimana Cara Kerjanya?
Serangan Pisau di Jerman, 2 Orang Tewas Ditikam Termasuk Balita
Dilantik Jadi Presiden, Donald Trump Langsung Cabut Mandat Kendaraan Listrik AS
Tata Cara Memandikan Jenazah: Panduan Lengkap Sesuai Syariat Islam
Infografis Donald Trump Putuskan Keluar dari WHO dan Dampak ke AS hingga Kesehatan Global
Perbedaan Fotosintesis dan Kemosintesis: Proses Penting dalam Metabolisme Organisme
Inovasi Pendidikan Bahasa Inggris, Living English Gandeng Cambridge untuk Kurikulum Berstandar Global
Megawati Ulang Tahun ke-78, Gelar Syukuran Sederhana Bersama Keluarga dan Kader PDIP
Harga Emas Antam Cetak Sejarah, Segram Kini Rp 1.607.000
Menteri KP: Pemilik Pagar Laut Didenda Rp18 Juta Per Kilometer