Liputan6.com, Liverpool - Kiper veteran Spanyol Jose Reina berencana memutus kontraknya bersama Liverpool. Pria plontos tersebut ingin kembali bermain di Italia bersama Napoli.
Reina musim lalu bermain bersama Napoli dengan status pinjaman selama semusim. Di San Paolo, Reina selalu menjadi pilihan utama. Reina menjadi salah satu kunci sukses Napoli merangsek ke papan atas Serie A.
Napoli pun ingin mempermanenkan eks pemain Barcelona itu. Namun Napoli gagal mencapai kesepakatan dengan Liverpool untuk mempermanenkan Reina.
Reina kecewa Liverpool tidak setuju melepasnya ke Napoli. Reina tidak mau main di Liverpool lagi karena hanya akan menjadi pelapis Simon Mignolet saja.
Reina saat ini sedang bernegosiasi dengan Liverpool untuk memutus kontraknya dengan kesepakatan bersama. Demikian diberitakan Sky Sport Italia.
Selain Napoli, Reina sebenarnya diincar beberapa klub seperti AC Milan dan Bayern Muenchen. Klub terakhir menyiapkan Reina sebagai back-up bagi Manuel Neuer.
Reina Segera Tinggalkan Liverpool
Reina tidak mau main di Liverpool lagi karena hanya akan menjadi pelapis Simon Mignolet saja.
diperbarui 04 Agu 2014, 11:54 WIBDiterbitkan 04 Agu 2014, 11:54 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Nasi Kebuli Ayam yang Lezat dan Mudah Dibuat di Rumah
Ashghar Azizi Siap Unjuk Gigi di Asian Esports Games, Bidik Gelar Juara eFootball Mobile!
Nilai Transaksi Kripto Indonesia Capai Rp 475,13 Triliun hingga Oktober 2024
Harga Emas Antam Terbaru, Simak Rinciannya di Sini!
VIDEO: Benarkah Nanas Dapat Memicu Keguguran pada Ibu Hamil? Ini Penjelasannya
Membongkar Rahasia 8 Makanan Ajaib, Kesehatan dalam Setiap Gigitan
Top 3 Berita Bola: Tak Seperti Mainoo dan Garnacho, Wonderkid 17 Tahun Manchester United Ditendang
Bandara Heathrow di London Mulai Uji Coba Sistem Kecerdasan Buatan untuk Kontrol Lalu Lintas Udara
Haji Isam, Profil Crazy Rich Kalsel yang Dulunya Tukang Ojek Kini Umrahkan Ribuan Warga
Meriahkan Hari Guru Nasional, Sekolah Islam Nur Hikmah Bekasi Gelar Pentas Seni Budaya
Menang Telak di Pilkada Kutai Kartanegara, Edi Damansyah: Kemenangan Milik Seluruh Rakyat
6 Potret Gagal Renovasi Cat Rumah, Bikin Hasilnya Jauh Lebih Buruk