Liputan6.com, Incheon - Indonesia akhirnya resmi mendapat limpahan medali emas dari cabang wushu Asian Games. Emas didapat setelah pewushu Malaysia Tai Cheau Xuen terbukti menggunakan doping saat bertanding.
"Dari wakil presiden OCA sudah mendapat kepastikan bahwa upaya banding Malaysia ditolak dan Indonesia dinyatakan berhak atas medali emas wushu," kata Ketua Kontingen Indonesia di Asian Games 2014 Incheon, Korea Selatan, Ade Lukman, Kamis.
Dia mengatakan pernyataan positif doping atlet Malaysia Cheau Xuen Tai itu juga diperkuat oleh pernyataan dokter antidoping.
"Dokter antidoping tetap menyatakan atlet Malaysia itu positif, dan OCA juga telah melucuti medali mereka," tambah Ade Lukman.
Dengan demikian, pewushu Indonesia, Juwita Nisa Wasni, berhak mendapatkan medali emas tersebut. Sebab, Juwita adalah peraih medali perak saat itu. Sementara rekan senegara Juwita, Ivana Ardelia Irmanto, yang mendapat perunggu, otomatis akan meraih perak.
Dengan tambahan satu emas, Indonesia kini mengoleksi empat medali emas. Meski demikian, dalam klasemen sementara, Indonesia masih belum dapat menggeser posisi Malaysia.
Sebab, meski perolehan emas mereka dikurangi, Malaysia kembali menambah perolehan emasnya melalui cabang karate di nomor kata perorangan putra. Atlet mereka, Lim Chee Wei mempecundangi karateka Indonesia Fidelys Lolobua di nomor final dengan skor 2-3.
Malaysia pun menyamai perolehan emas mereka dengan Indonesia. Bahkan Malaysia unggul dalam perolehan perak, yakni 14 medali. Sementara Indonesia baru mengumpulkan lima perak.
Baca Juga:
Ogah Serahkan Medali Emas ke Indonesia, Malaysia Bakal Disanksi
Klub Ini Undang Suporternya Untuk Rubuhkan Stadion
Jadwal Pertandingan dan Live Streaming Liga Europa Dini Hari
Dapat Limpahan Emas, Indonesia Masih di Bawah Malaysia
Indonesia akhirnya resmi mendapat limpahan medali emas dari cabang wushu Asian Games.
diperbarui 02 Okt 2014, 19:39 WIBDiterbitkan 02 Okt 2014, 19:39 WIB
Juwita Niza Wasni (kanan) mendapatkan emas setelah pewushu Malaysia Tai Cheau Xuen (malaymail online)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kaleidoskop 2024: Deretan Berita Menggemparkan Dunia, Pernikahan Sesama Jenis Menlu Australia hingga Darurat Militer Korsel
Tips Tegas dalam Berbicara: Panduan Lengkap Komunikasi Asertif
Tren di TikTok, Coba Junk Journaling untuk Mengabadikan Momen dalam Hidupmu
IHSG Melejit ke Posisi 7.000, Saham BBHI Melambung 3 Persen
Gerindra Pertanyakan Sikap PDIP soal Kenaikan PPN 12%
Top 3 Berita Bola: Sukses Boyong McTominay, Napoli Ingin Boyong Rekrutan Mahal Manchester United
14 Makanan Khas Suku Nias, Warisan Kuliner yang Wajib Dicoba
Awal Angkutan Nataru 2025, Tiket Perjalanan 3 Kereta Api Ludes Terjual di Daop 9 Jember
Nagita Slavina Dikritik Saltum Saat Dampingi Raffi Ahmad Temui Menteri Lihat Wajah Baru Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta
Blake Lively Gugat Justin Baldoni Sang Lawan Main di Film It Ends with Us atas Tuduhan Pelecehan
Wonyoung Tips: Rahasia Kecantikan dan Gaya Hidup Sehat Idol K-Pop
ASDP Imbau Calon Penumpang Terkait Potensi Cuaca Buruk, Diminta Waspada agar Aman sampai Tujuan