3 Kiper Beken yang Hanya Jadi Pelapis

Peran penjaga gawang ini perlahan digantikan oleh pesaingnya.

oleh Antonius Hermanto diperbarui 23 Nov 2014, 21:00 WIB
Diterbitkan 23 Nov 2014, 21:00 WIB
Petr Cech
Petr Cech (REUTERS/Philip Brown)

Liputan6.com, Jakarta - Dalam permainan sepak bola, seorang penjaga gawang memegang peranan penting dalam permainan. Kesalahan kecil seorang kiper, dapat mengakibatkan timnya tertinggal bahkan kalah.

Kehebatan penjaga gawang dapat membuat seorang bintang hebat sekalipun merasa frustrasi. Nama-nama seperti Iker Casillas, Gianluigi Buffon, Manuel Neuer, hingga David de Gea, adalah sosok-sosok hebat di bawah mistar gawang klub-klub elite Eropa.

Namun tahukah Anda, tidak sedikit kiper beken yang kini namanya mulai meredup. Bahkan mereka harus rela hanya dijadikan pelapis di klubnya.

Berikut tiga penjaga gawang hebat yang hanya menjadi cadangan di klubnya:

Pepe Reina

Pepe Reina
Pepe Reina (thetimes.co.uk)

1. Pepe Reina

Penjaga gawang asal Spanyol, Pepe Reina, adalah kiper yang pernah bersinar di klub elite Inggris, Liverpool. Namun tahukah Anda kini ia hanya menjadi cadangan di Bayern Muenchen?

Reina memulai karier profesionalnya dengan membela Barcelona. Lalu ia juga sempat menepi ke Villareal musim 2002-2005.

Pada tahun 2005, Reina berlabuh ke Liverpool. Bersama The Reds, Reina turut menyumbangkan Piala FA 2005/2006 dan Piala Carling 2011/2012. Ia pun menjadi salah satu kiper terkokoh di Inggris sampai akhirnya bergabung dengan Timnas Spanyol.

Namun pada 2013/2014, Reina dipinjamkan ke Napoli. Akan tetapi magis Reina tidak luntur, ia sukses memberi Copa Italia bagi Napoli di musim itu.

Kini pada 2014/2015, kiper berusia 32 tahun ini bergabung dengan Bayern Muenchen. Akan tetapi ia belum bermain sejauh ini karena masih berada di bawah bayang-bayang sang kiper utama, Manuel Neuer.

Petr Cech

Petr Cech
Petr Cech (GLYN KIRK / AFP)

2.Petr Cech

Petr Cech bergabung dengan Chelsea pada 2004. Sejak pertama tiba di Stamford Bridge, Cech langsung mencuri perhatian lewat penampilannya di bawah mistar gawang The Blues.

Hasilnya ia sukses menggeser peran sang kiper utama saat itu, Carlo Cudicini. Akan tetapi memasuki musim 2014/2015, peran penjaga gawang Republik Ceko itu kini mulai berkurang di bawah gawang Chelsea.

Pasalnya The Blues kini lebih mempercayai penjaga gawang muda, Thibaut Courtois. Dari seluruh laga Liga Inggris, Cech baru bermain satu kali sebagai pemain pengganti saat berhadapan dengan Arsenal, Oktober 2014 lalu.

Kini banyak rumor beredar penjaga gawang yang kerap memakai pelindung kepala itu akan meninggalkan Stamford Bridge pada Januari mendatang.

Marc Andre ter Stegen

Marc Andre ter Stegen
Ter Stegen debut perdana bersama Barca (i.Huffpost)

3. Marc Andre ter Stegen

Marc Andre ter Stegen adalah penjaga gawang muda asal Jerman. Musim 2014/2015 ia memutuskan untuk bergabung dengan raksasa Spanyol, Barcelona.

Namun keputusan Ter Stegen bergabung dengan Barca membuatnya harus bergantian tampil di bawah gawang dengan Claudio Bravo. Ter Stegen lebih dipercaya tampil di Liga Champions ketimbang Liga Spanyol.

Padahal saat bermain di Borussia Muenchengladbach, penjaga gawang 22 tahun ini kerap menjadi pilihan utama di semua kompetisi. Bahkan ia dipercaya membela Timnas Jerman pada Piala Eropa 2012.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya