Madrid Siapkan Dana Fantastis untuk Bintang Chelsea

Real Madrid siapkan dana besar untuk bintang Belgia ini.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 01 Jan 2015, 08:16 WIB
Diterbitkan 01 Jan 2015, 08:16 WIB
Real Madrid Juara Piala Dunia Antarklub 2014
Real Madrid Juara Piala Dunia Antarklub 2014 (FADEL SENNA / AFP)... Selengkapnya

Liputan6.com, Madrid - Real Madrid mempersiapkan langkah besar untuk mendapatkan bintang Chelsea Eden Hazard. Raksasa Spanyol ini sudah lama dikaitkan dengan pemain berusia 23 tahun ini.

Seperti dilaporkan DailyStar, Rabu (31/12/2014), juara Liga Champions tersebut, sudah menyiapkan dana sekitar 60 juta pounds untuk Hazard. Bintang Belgia ini, sekarang telah menjadi pemain favorit di Stamford Bridge sejak kepindahannya dari Lille pada 2012.

Hazard telah menjadi pemain kunci dibawah Jose Mourinho dalam dua musim terakhir. Dia telah menjadi bagian besar tim dalam tahun-tahun mengesankan, dimana Chelsea hanya kalah satu pertandingan di semua kompetisi sejauh ini.

Namun, sepertinya Mourinho tidak mungkin akan menyambut langkah tersebut. Hazard saat ini adalah salah satu pemain yang menjadi andalan tim utama.

Sebelumnya, Madrid mulai mempertimbangkan untuk menjual Gareth Bale.  "Lose Merengues" berencana  menginvenstasikan dana penjualan Bale dengan mendatangkan Hazard. Winger bertubuh kekar itu dianggap sebagai pengganti sepadan jika Bale akhirnya benar-benar hengkang dari Santiago Bernabeu.

 

Baca Juga:

Singkirkan Messi, Ronaldo Pemain Terbaik Dunia Versi World Soccer

Catatan Akhir Tahun: Cristiano Ronaldo, Mesin Pemecah Rekor

"Hanya Messi yang Layak Dapat Ballon d'Or"

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya