Liputan6.com, Valencia - Real Madrid untuk sementara unggul dari Valencia. Tampil di Estadio de Mestalla, Minggu (4/1/2014), Madrid menang tipis 1-0.
Valencia coba menerobos pertahanan Madrid di awal pertandingan. Namun usaha mereka belum bisa membahayakan gawang Madrid yang dikawal Iker Casillas.
Beberapa menit kemudian Madrid balik menyerang. Mereka akhirnya membuka keunggulan saat pertandingan memasuki menit ke-14.
Gol lahir dari sepakan penalti Cristiano Ronaldo. Penalti tersebut diberikan wasit karena bola menyentuh tangan Alvaro Negredo di kotak terlarang. Sepakan Ronaldo bersarang di pojok kanan gawang. Sementara kiper Valencia, Diego Alves melompat ke arah yang berlawanan.
Tim tuan rumah coba mengejar ketertinggalan. Tapi lini belakang Madrid masih terlalu sulit untuk ditembus.
Kesempatan justru didapat tim tamu di menit 25. Berawal dari aksi Gareth Bale, bola kemudian mengenai tangan bek Valencia. Namun wasit tidak menganggap itu sebagai pelanggaran. Bola liar langsung disambut Ronaldo. Namun sepakan sang pemain tidak menemui sasaran.
Valencia nyaris menyamakan keadaan di menit 45+1. Sayangnya sepakan keras Andre Costa hanya mengenai tiang gawang sebelah kiri.
Di babak pertama ini, kedua tim terlihat bermain keras. Sebagai bukti, ada tujuh kartu kuning yang terpaksa keluar dari saku wasit.
Susunan pemain:
Valencia: Diego Alves; Mustafi, Otamendi, Orban; Piatti (Jose Gaya 23'), Perez, Dani Parrejo, Barragan, Andre Gomes; Negredo, Paco Alcacer
Real Madrid: Casillas; Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo; Isco, Kroos, James Rodriguez; Bale, Ronaldo, Benzema
Gol Penalti Ronaldo Bawa Madrid Ungguli Valencia
Laga Valencia kontra Real Madrid digelar di Estadio de Mestalla, Minggu (4/1/2014).
diperbarui 04 Jan 2015, 23:50 WIBDiterbitkan 04 Jan 2015, 23:50 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
International Global Network Gelar AYIMUN ke-16 di Malaysia, Saring 1.000 Anak Muda dari 38 Negara dan Gandeng 6 Duta Besar
Starbucks Bakal Pangkas Karyawan pada Maret 2025, Ini Alasannya
Link Live Streaming Liga Inggris Arsenal vs Aston Villa, Minggu 19 Januari 2025 Pukul 00.30 WIB di SCTV dan Vidio
4 Fakta Terkait Banjir Besar di Kota Bandar Lampung, Terjang 17 Wilayah
Dikenal sebagai Viagra Jawa, Tanaman Liar Tapak Liman Bisa Tingkatkan Gairah Seksual
Infinite Kembali Konser di Jakarta Setelah 10 Tahun: Semuanya Lebih Cantik Ya!
VIDEO: Viral Maling Motor Apes Gagal Terobos Portal di Persada Bekasi
Hasil BRI Liga 1 Madura United vs Barito Putera: Menang 4-2, Laskar Antasari Tinggalkan Zona Merah
Siswa SD di Bali Tulis Surat untuk Prabowo: Terima Kasih Makan Bergizi Gratisnya, Besok Lebih Enak Ya
5 Program Strategis ISEI Dukung Program Asta Cita Pemerintah
BPBD Bali: Angin Puting Beliung di Tabanan Robohkan Rumah dan Tempat Suci
WHO: Butuh Rp163 Triliun untuk Pulihkan Sistem Kesehatan Gaza yang Hancur Akibat Konflik Israel-Hamas