Liputan6.com, Liverpool- Liverpool membuka peluang lolos ke Liga Champions musim depan. Pada pekan 32 Liga Premier Inggris, The Reds menang dua gol tanpa balas atas tamunya Newcastle United, Selasa (14/4/2015) dinihari WIB.
Kemenangan di Anfield tersebut membuat Liverpool naik ke posisi lima klasemen dengan 57 poin. Pasukan Brendan Rodgers itu kini cuma terpaut empat poin dari Manchester City yang berada di zona Liga Champions atau posisi empat.
Bermain di depan pendukungnya sendiri, Liverpool langsung tancap gas. Mereka sudah bisa unggul pada menit sembilan melalui aksi menawan Raheem Sterling.
Mendapat umpan jauh dari Jordan Henderson, Sterling melakukan aksi individu yang diakhiri dengan tendangan melengkung ke tiang jauh yang mengecoh kiper Tim Krul.
Liverpool baru bisa menggandakan skor pada menit 70. Gelandang Joe Allen menyambar bola liar di kotak penalti yang gagal dihalau dengan sempurna oleh pemain bertahan Newcastle.
Newcastle gagal mengejar ketertinggalan hingga peluit panjang ditiup. Mereka malah harus mengakhiri laga dengan 10 pemain setelah Moussa Sissoko menerima kartu kuning kedua pada menit 83.
Video Gol-gol Kemenangan Liverpool atas Newcastle
Sterling mencetak gol cepat di menit sembilan.
diperbarui 14 Apr 2015, 11:16 WIBDiterbitkan 14 Apr 2015, 11:16 WIB
Gelandang Liverpool, Joe Allen merayakan selebrasi bersama pemain lainnya usai mencetak gol ke gawang Newcastle saat Laga Liga Premier Inggris di Anfield Stadium, Senin (13/5/2015). Liverpool menang 2-0 atas Newcastle United. (Reuters/Andrew Yates)
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Bolehkah Terima Amplop Serangan Fajar Pilkada 2024? Buya Yahya Menjawab
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Barcelona vs Brest, Sparta Praha vs Atletico Madrid
Menjaga Kedamaian Pilkada 2024, Bukan Hanya soal Amankan Daerah yang Rawan
Link Live Streaming Liga Champions di Vidio, Rabu 27 November 2024: Sporting CP vs Arsenal, Manchester City vs Feyenoord
Link Live Streaming Liga Champions, Rabu 27 November 2024 di Vidio: Slovan Bratislava vs AC Milan, Inter Milan vs RB Leipzig
3 Pemain yang Wajib Direkrut Ruben Amorim buat Tambal Kelemahan Manchester United
Siap Hadapi Tsunami, Kemadang Wakili DIY dalam Simposium Tsunami Dunia
7.125 Personel Gabungan Siap Amankan Pilkada Serentak di Lamongan
Sehari Jelang Pencoblosan, KPUD Garut Musnahkan Ratusan Surat Suara Pilkada 2024 yang Rusak
Hujan Diprediksi Guyur Lampung Saat Pilkada 2024, BMKG Minta Warga Waspada
Guru Madrasah Diserempet Mobil dan Ditembak Airsoft Gun di Jepara, Apa Motif Pelaku?
Penyelamatan Dramatis Pria di Bogor Terjebak Banjir di Atap Rumah