Ginjal Bermasalah, Ramires Sudahi Musim Lebih Cepat

Kondisi kesehatan Ramires ternyata membuat manajer Chelsea, Jose Mourinho cemas.

oleh Rejdo Prahananda diperbarui 05 Mei 2015, 14:00 WIB
Diterbitkan 05 Mei 2015, 14:00 WIB
Chelsea akan tukan Ramires dengan Khedira?
Chelsea (AFP/Carl Court)

Liputan6.com, Jakarta Gelandang Chelsea, Ramires didiagnosa oleh dokter mengalami masalah ginjal. Itu membuat dua tidak bisa ikut merayakan gelar juara Chelsea musim 2014-15 ini sekaligus mengakhiri musim lebih cepat.

Kondisi kesehatan Ramires ternyata membuat manajer Chelsea, Jose Mourinho cema. Pelatih asal Portugal itu buru-buru meninggalkan pesta juara Chelsea karena ingin menjenguk Ramires di Rumah Sakit.

Pemain bernama lengkap Ramires Santos do Nascimento itu gagal tanding ketika Chelsea melawan Crystal Palace karena telah menunjukkan gejala sakit di bagian ginjal.

Kendati sempat dirawat di Rumah Sakit, belakangan, pemain 28 telah menunjukkan tanda-tanda pulih. Ramires juga telah mengirimkan pesan pada seluruh pemain Chelsea.

"Hello guys! Seperti yang Anda lihat, beberapa menit kemarin sangat sakit sebelum pertandingan karena komplikasi ginjal, tapi sekarang saya sudah baikan di Rumah bersama keluarga saya.

Beruntung, sakit yang diderita Ramires tidak parah. Sesuai hasil pemeriksaan, pemain Timnas Brasil itu sudah bisa beraktivitas seperti biasa.

"Terima kasih Tuhan. Tidak ada yang serius dan saya akan sepenuhnya pulih dalam beberapa pekan mendatang. Terima kasih untuk semua yang mengirim saya simpati," tulis Ramires.

Ramires pun mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah mendukung. Terutama pada staff medis Chelsea. Mereka merespon cepat masalah kesehatan sang pemain. Proses penyembuhan Ramires semakin cepat mengetahui Chelsea tampil sebagai juara Premier League.

"Saya ingin berterima kasih kepada tim medis Chelsea atas pekerjaan yang luar biasa. Saya sedih tidak menjadi bagian dari partai di lapangan, tapi sangat senang dengan titel juara. Ini menjadi gelar Premier League pertama saya. Selamat Chelsea!"

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya