Daftar Fakta Mengejutkan Setelah Persib Depak PBFC

Fakta menarik, dari Boaz Solossa sampai 12 kartu kuning yang dikeluarkan wasit.

oleh Girman Soemantri diperbarui 26 Sep 2015, 22:08 WIB
Diterbitkan 26 Sep 2015, 22:08 WIB
20150926-Persib-vs-Borneo
Duel Persib Bandung vs Pusamania Borneo FC di leg kedua perempat final Piala Presiden (Liputan6.com / Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Persib Bandung berhasil mengalahkan Pusamania Borneo FC dengan skor 2-1 di Stadion Si Jalak Harupat pada Sabtu (26/9/2015) malam WIB. Bermain dihadapan puluhan ribu bobotoh, Persib harus tertinggal lebih dulu melalui gol dari Jajang Mulyana pada menit ke-37.

Pada babak kedua, Maung Bandung berhasil membalikan keadaan hanya dalam jangka waktu 4 menit saja. Drama dimulai saat gelandang andalan Persib Makan Konate berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-66, kemudian Zulham Zamrun berhasil membawa Persib unggul menjadi 2-1 di menit ke-70.

Menilik amunisi yang dimiliki kedua tim, duel ini bak perang bintang pemain-pemain di Indonesia. Sebab, baik Persib maupun PBFC sama-sama bertabur pemain-pemain elite Tanah Air yang pernah memperkuat tim nasional.

Nama-nama seperti Hamka Hamzah, M. Roby, Diego Michiels, Ponaryo Astaman dan Boaz Solossa akan memperkuat PBFC. Sedangkan Maung Bandung punya Made Wirawan, Firman Utina, Muhamad Ridwan, Hariono, dan Zulham Zamrun.

Jalannya pertandingan yang berlangsung ketat dan keras menunjukkan betapa laga ini penuh gengsi. Seusai laga tersebut deretan fakta menarik tercipta.

Berikut daftar fakta menarik usai laga Persib Bandung vs Pusamania Borneo FC: 

1. Boaz belum bisa mematahkan kutukannya, yang tak bisa mencetak gol di markas Persib, Stadion Si Jalak Harupat.

2. Untuk pertama kalinya di ajang Piala Presiden 2015, gawang persib berhasil dibobol oleh pemain lawan saat bermain di Si Jalak Harupat. Jajang Mulyana pencetak gol bagi PBFC dalam laga ini.

3. Persib berhasil mempertahankan kemenangan lebih dari satu gol dalam ajang Piala Presiden 2015 kala tampil di Si Jalak Harupat.

4. Persib kembali jadi mimpi buruk untuk Boaz dan Ferinando Pahabol, sebelumnya Persib menjadi mimpi buruk untuk kedua pemain itu saat Persipura Jayapura kalah dari Persib di final Liga Super Indonesia 2014.

5. Perang Saudara mewarnai laga ini dimana kakak-beradik Zulham dan Zulvin Zamrun harus saling berhadapan. Zulham membela Persib Bandung dan Zulvin memperkuat Pusamania Borneo FC.

6. Pada pertandingan ini total 12 kartu kuning dan 3 kartu merah dikeluarkan oleh wasit Djumadi Effendi.

7. Persib hanya butuh waktu 4 menit untuk memastikan lolos ke babak semifinal Piala Presiden 2015.  

8. Koleksi gol Zulham Zamrun di Piala Presiden sejauh ini sudah mencapai 6 gol dari 5 pertandingan di Piala Presiden.

Baca Juga :

Buka Perang Urat Syaraf, Iwan Setiawan Minta Maaf

Suporter PSM Ricuh, Anak SMP Tertusuk Busur Panah

Petaka 4 Menit Tutup Jalan PBFC ke Semifinal Piala Presiden

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya