Liputan6.com, Manchester - Sergio Aguero jadi bintang kemenangan 6-1 Manchester City atas Newcastle United pada lanjutan Liga Premier Inggris, Sabtu (3/10/2015). Striker asal Argentina itu mencetak lima gol ke gawang Tim Krul.
Dalam laga yang digelar di Etihad Stadium itu, City tertinggal lebih dulu melalui gol cepat Aleksandar Mitrovic. The Citiznes bisa membalikkan keadaan dan menang 6-1 berkat lima gol Aguero dan satu gol Kevin de Bruyne.
Dengan mencetak lima gol, Aguero pun masuk sejarah Liga Inggris. Sebelum Aguero, baru ada empat pemain yang pernah mencetak lima gol dalam satu pertandingan sejak Liga Premier bergulir 1992 yakni Jermain Defoe, Alan Shearer, Dimitar Berbatov dan Andy Cole.
Hebatnya Aguero menjadi pencetak quintuple tercepat di Liga Premier Inggris. Dia hanya butuh 20 menit saja. Gol pertama Aguero tercipta di menit 42. Sedangkan gol kelimanya lahir pada menit 62.
Eks pemain Atletico Madrid itu mengalahkan catatan Defoe. Defoe perlu 36 menit untuk mencetak lima gol ketika Tottenham Hotspur menang 9-1 atas Wigan Athletic di tahun 2009.
Sementara Shearer perlu 54 menit. Berbatov dan Cole membukukan lima gol lebih lama lagi yakni dalam kurun 68 menit.
Dalam sejarah empat liga top Eropa (Inggris, Spanyol, Italia dan Jerman), Aguero masih kalah cepat dibanding Robert Lewandowski (Bayern Muenchen) yang belum lama ini mencetak lima gol dalam waktu sembilan menit serta legenda Barcelona Kubala yang butuh 19 menit di tahun 1952. (Tho/Ary)
Baca Juga
Baca Juga
Arema vs Sriwijaya: Siap Meledak!
Advertisement
Mahaka Ungkap 3 Skenario Final Piala Presiden
Suara Suporter: Rooney dan Mata Cetak Gol, MU Tekuk Arsenal 3-1